AXIC Lantik Ketua Umum Baru Periode 2023 sampai 2025

AvanzaXenia Indonesia Club atau AXIC lantik ketua umum baru untuk periode 2023 sampai 2025, berlangsung secara hybrid

AXIC Lantik Ketua Umum Baru Periode 2023 sampai 2025

TRENOTO – Komunitas otomotif AvanzaXenia Indonesia Club atau AXIC lantik ketua umum baru untuk periode 2023 sampai 2025. Pemilihan berlangsung pada 12 Februari 2023 secara hybrid yakni online dan offline.

Secara offline atau tatap muka pemilihan mengambil temapt di PT Astra Daihatsu Motor Head Office, Sunter, Jakarta Utara. Digelar juga secara daring untuk mengakomodir antusiasme anggota AXIC dari seluruh wilayah Indonesia yang mengikuti pemilihan ini.

Dilakukan secara langsung dan terjadi aklamasi, secara resmi Deny Kristiano dari Cabang Bekasi menjadi Ketua Umum AXIC periode 2023 – 2025. Ia menggantikan Juniadi Caniago asal Chapter Pedang Oetara yang purnatugas.

Saat pencalonan, kampanye hingga pemilihan, pria yang biasa dipanggil Devall ini menjadi calon tunggal tanpa rival. Dalam sambutannya ia menyampaikan apresiasi untuk seluruh anggota di berbagai wilayah Tanah Air.

Photo : AXIC

“Saya berharap semua anggota AXIC dan para ketua atau PIC chapter dan cabang beserta korwil di seluruh Indonesia semakin solid, kreatif dan terdepan dalam komunitas otomotif nasional,” ucap Deval.

Menjalani jabatan barunya ia akan segera merealisasikan sejumlah program kerja yang ditawarkan selama masa kampanye dengan mengedepankan tiga pilar AXIC yakni Otomotif, Keluarga dan Sosial.

Baca juga: Avanza Xenia Indonesia Club Touring ke Bali, Tempuh Ribuan Km

Selain pemilihan ketua umum dilakukan juga pemilihan dewan pengawas komunitas. Hasil voting kemudian menyaring lima orang dewan pengawas untuk periode yang sama dengan Ketua Umum.

Daftar dewan pengawas baru AXIC

  • Juniadi Chaniago, ID 2981 (Chapter POC)
  • Duddi Hariad, ID 3331 (Cabang Purwasuka)
  • Jaya Nurman, ID 5532 (Cabang Bandung)
  • Hadi Widodo, ID 4618 (Cabang Sidoarjo)
  • Kurniawa Ishartono, ID 4883 (Chapter Halilintas)

Sedikit tentang AXIC

Klub otomotif ini berdiri pada 3 April 2004 yang bermula dari pertukaran informasi antar pengguna Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. AXIC telah terdaftar sebagai anggota IMI DKI No. 09-111, IMI JABAR No. 10-240, IMI BALI No. 14-048.

Photo : AXIC

Pada 31 Juli 2005 AXIC memegang rekor MURI unutk konvoi kendaraan sebentuk dan sejenis terpanjang sebanyak 776 unit serta uji emisi kendaraan sejenis Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia dengan peserta terbanyak.

Hingga saat ini sudah ada 70 cabang dan chapter yang tersebar di seluruh Indonesia. Total anggotanya sudah ribuan lebih dari 6.161 orang.


Terkini

mobil
Honda optimis masih unggul

Honda Optimis Masih Unggul Dibanding Pabrikan China

Honda optimis masih unggul bila dibandingkan pabrikan baru di Indonesia khususnya asal China yang cukup agresif

mobil
Honda optimis masih unggul

Honda Optimis Masih Unggul Dibanding Pabrikan China

Honda optimis masih unggul bila dibandingkan pabrikan baru di Indonesia khususnya asal China yang cukup agresif

news
PEVS 2024

PEVS 2024 Siap Digelar 30 April 2024, Ada BYD, Chery dan Vinfast

Ajang PEVS 2024 dinyatakan telah siap untuk digelar dengan luas area lebih besar dan berbagai peserta baru

motor
Dishub DKI akan Beli Moge

Dishub DKI Beli Moge Listrik Rp 6,3 Miliar Buat Kawal Gubernur

Dishub DKI akan beli moge listrik senilai Rp 6,3 miliar untuk mengawal gubernur DKI terpilih di akhir tahun

motor
Yamaha Hadirkan Bengkel dan Pos Jaga Buat Kawal Pemudik

Yamaha Hadirkan Bengkel dan Pos Jaga Buat Kawal Pemudik

Demi kelancaran perjalanan mudik konsumen, Yamaha Hadirkan bengkel dan pos jaga yang tersebar di puluhan titik

news
TAF Hadirkan Promo Kredit Mobil

TAF Hadirkan Promo Kredit Mobil Menjelang Lebaran

Berikan kemudahan buat konsumen yang ingin membeli kendaraan untuk mudik, TAF hadirkan promo kredit mobil

news
Pertamina Lubricants Buat Posko Mudik di 5 Titik, Banyak Diskon

Pertamina Lubricants Buat Posko Mudik di 5 Titik, Banyak Diskon

Pada momen Lebaran 2024, Pertamina Lubricants buat posko mudik di lima titik berbeda agar mudah ditemukan

motor
AHM Optimistis Penjualan Motor Honda Meroket Setelah Lebaran 2024

AHM Optimistis Penjualan Motor Honda Meroket Setelah Lebaran 2024

AHM optimistis penjualan motor Honda bisa kembali normal serta meningkat pesat setelah momen Lebaran 2024