Anak Ben Affleck Adu Lamborghini Urus dan BMW X6

Anak Ben Affleck terlibat kecelakaan kecil yang melibatkan dua SUV mahal yakni Lamborghini Urus dan BMW X6

Anak Ben Affleck Adu Lamborghini Urus dan BMW X6

TRENOTO – Anak Ben Affleck yakni Samuel berusia 10 tahun terlibat dalam kecelakaan kecil. Putra bungsu aktor kenamaan tersebut menabrakkan Lamborghini Urus ke BMW X6 yang tengah parkir di belakangnya.

Disebutkan bahwa sang aktor kerap menyambangi diler penyewaan mobil bekas di kawasan Beverly Hills. Seperti disitat Carscoops, Ben dan Jennifer Lopez menyambangi diler tersebut pada akhir pekan.

Sesampainya di sana tidak terduga Samuel pindah ke kursi pengemudi. Ia lalu memundurkan Lamborghini Urus berkelir Kuning dan mengenai BMW X6 di belakangnya.

Jarak kedua mobil memang cukup dekat satu sama lain, sehingga anak berumur 10 tahun yang mengemudikan kendaraan tidak bisa mengendalikannya. Kejadian tersebut terekam kamera paparazi di lokasi.

Photo : TMZ

Usai tumbukkan terjadi staff diler melihat kondisi kedua mobil tersebut. Ben dan anaknya juga ikut memeriksa keadaan kedua kendaraan.

Ben lalu memajukan Lamborghini Urus beberapa inci untuk melihat langsung kondisi kedua mobil. Dilaporkan bahwa mobil asal Italia yang dikemudikan Samuel tidak benar-benar menyentuh BMW X6.

Memang ada kontak namun dikatakan lebih lanjut tidak menyebabkan kerusakan berarti. Disebutkan apabila terjadi kerusakan akan mudah terlihat karena unit BMW X6 berkelir Putih.

Sekalipun terjadi gesekan, namun sejatinya bisa diatasi dengan poles bodi untuk keduanya. Sementara luka kecil seperti di atas seharusnya bukan masalah berarti bagi aktor sekaliber Ben Affleck.

Diler penyewaan mobil mewah bernama 777 Exotics memang terkenal memiliki beberapa unit kendaraan mewah. Diler ini kerap menjadi langganan orang-orang berduit.

Karena meskipun berstatus hanya sewa, namun banderolnya tentunya tidak murah. Mengingat unit yang ditawarkan juga dijual dengan harga selangit.

Photo : TMZ

“Ketika Samuel masuk ke dalam mobil, lalu kendaraan tersentak mundur. Kami memiliki banyak lahan kecil dan mobil-mobil terparkir berdekatan,” ungkap salah seorang pegawai 777 Exotics.

Usai kejadian, Ben dan keluarga kecilnya tetap asyik memilih kendaraan untuk dipakai. Mereka terus melihat-lihat model-model kendaraan yang diinginkan.

Sekadar informasi, harga Lamborghini Urus di Indonesia mencapai Rp8.5 miliar. SUV tersebut dibekali dengan mesin 4.0L twin-turbo V8.

Outputnya dikatakan bisa mencapai 650 hp dan torsi puncaknya hingga 850 Nm.


Terkini

mobil
Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Merujuk data dari rilis resmi KFA, gaji Pratama Arhan mencapai Rp 9 miliar atau setara dengan Hyundai Ioniq 6

mobil
Spesifikasi GAC Aion Y Plus

Bocoran Spesifikasi GAC Aion Y Plus, Meluncur Tahun Ini

Dua model hadir buat konsumen Indonesia, ini spesifikasi GAC Aion Y Plus yang bakal jadi rival BYD Atto 3

mobil
Hyundai Ioniq 6 direcall

Hyundai Ioniq 6 Direcall, Ada Kesalahan Pemasangan Baut

Hyundai Ioniq 6 direcall karena adanya kesalahan pemasangan baut dan bisa menyebabkan kerusakan lebih luas

motor
Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho mulai Rp 30 jutaan saja, seperti ditemukan KatadaOTO di laman jual beli motor bekas

modifikasi
Modifikasi Toyota Hilux

Modifikasi Toyota Hilux ala Ford Ranger, Biaya Mulai Rp 12 Jutaan

Dipakaikan tambahan bodykit bergaya offroad mirip Ford Ranger Raptor, ini inspirasi modifikasi Toyota Hilux

otopedia
Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan

Hyundai Akui Kualitas Timnas U23 Setelah Kalahkan Korsel

Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 2024

mobil
Mobil Konsep BYD Ocean-M Debut, Versi Sporti Dolphin

Mobil Konsep BYD Ocean-M Debut dengan Warna Cerah

Punya ukuran tidak jauh beda dari Dolphin, mobil konsep BYD Ocean-M debut global di Beijing Auto Show 2024

otosport
Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2024: Kans Acosta Cetak Rekor

Link Live Streaming MotoGP Spanyol 2024: Kans Acosta Cetak Rekor

Pedro Acosta memiliki peluang besar buat mencetak rekor jika berhasil meraih podium di MotoGP Spanyol 2024