Beragam Promo Honda di GIIAS 2022, Cicilan Mulai Rp2 jutaan

Ada beragam Promo Honda di GIIAS 2022, termasuk cicilan mulai dari Rp2 jutaan yang menjadi andalan mereka

Beragam Promo Honda di GIIAS 2022, Cicilan Mulai Rp2 jutaan

TRENOTO – Kehadiran PT Honda Prospect Motor (HPM) di GIIAS 2022 memang sudah diprediksi sebelumnya. Maklum, salah satu pabrikan asal Jepang tersebut memang cukup rajin untuk memamerkan inovasi mereka ke masyarakat luas.

Namun kali ini, mereka tidak hanya menghadirkan inovasi terbaru, tetapi juga menjual beberapa model kendaraan. Bahkan sejumlah promo Honda di GIIAS 2022 rasanya sayang untuk ditinggalkan para pengunjung pameran tahunan GIIAS 2022.

Dalam program bertajuk “Semarak Kemerdekaan Bersama Honda”, pabrikan asal Jepang ini menawarkan banyak kemudahan. Mulai dari DP serta cicilan ringan hingga tenor yang terbilang sangat panjang.’

Daftar Promo Honda di GIIAS 2022

Photo : Honda

  • DP ringan mulai 10 persen
  • Bunga rendah hingga 0 persen
  • Cicilan ringan mulai Rp 2 Juta
  • Tenor hingga 7 tahun
  • Lucky dip dengan total hingga ratusan juta rupiah
  • Grand Prize berupa; 8 sepeda motor, 8 smartphone dan 88 uang elektronik
  • Free voucher service & parts

Selain itu, bagi pelanggan Honda City Hatchback RS juga berhasil mendapat kesempatan “Triple Dip”. Mereka juga mendapat kemudahan tambahan seperti cicilan Rp 3 jutaan per bulan, DP mulai 15 persen, bunga mulai 0 persen, tenor hingga 7 tahun hingga voucher service & part Rp500 ribu.

Sementara Honda BR-V akan berkesempatan mendapatkan “Double Dip”. Penawaran lain adalah DP 10 persen, bunga 0 persen, tenor 7 tahun hingga voucher service & part Rp500 ribu.

Photo : Trenoto

Kemudian bagi pelanggan Honda Brio berkesempatan mendapatkan Single Dip. Mereka juga diberi cicilan mulai 2 jutaan per bulan, DP mulai 15 persen, bunga mulai 1.66 persen, tenor hingga 7 tahun serta Voucher Service & Part Rp500 ribu.

Kemudahan juga diberikan bagi pelanggan Honda dengan penawaran Single Dip, cicilan mulai Rp4 jutaan per bulan, DP 15 persen, bunga 1.66 persen, tenor 7 tahun dan Voucher Service & Part Rp500.000. Sedangkan konsumen Honda CR-V akan ditawarkan Single Dip, cicilan Rp5 jutaan, bunga 0 persen hingga Voucher Service & Part Rp 500 ribu.

Selanjutnya bagi pelanggan Honda City, konsumen berkesempatan mendapatkan Single Dip, cicilan mulai 4 jutaan, bunga mulai 0 persen serta Voucher Service & Part Rp1 juta Untuk model Honda Civic RS dan Accord, konsumen berkesempatan mendapatkan Single Dip, bunga mulai 0 persen serta Voucher Service & Part Rp1 juta.


Terkini

motor
Cara Daftar Konversi Motor Listrik Gratis ESDM, Ini Syaratnya

Cara Daftar Konversi Motor Listrik Gratis ESDM, Ini Syaratnya

Kementerian ESDM membuka program konversi motor listrik gratis guna menarik minat masyarakat Indonesia

otopedia
Tips Merawat Lampu Mobil

Mudah, Ini 4 Tips Merawat Lampu Mobil Tetap Awet

Merupakan komponen penting untuk membantu pengemudi saat berkendara, ini 4 tips merawat lampu mobil yang mudah

mobil
Hasil Uji Tabrak Mobil Listrik eC3 Jeblok, Ini Kata Citroen

Hasil Uji Tabrak Mobil Listrik eC3 Jeblok, Ini Kata Citroen

Menurut hasil uji tabrak mobil listrik eC3, model tersebut mengantongi peringkat nol dari Global NCAP

mobil
Penjualan Honda Maret

Penjualan Honda Maret 2024 Naik, Tertinggi di Kuartal I

Penjualan Honda Maret 2024 naik dan menorehkan angka penjualan tertinggi di kuartal pertama sebesar 10.706 unit

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Kamis 25 April 2024

Ada dua lokasi SIM keliling Bandung beroperasi setiap hari, selalu berpindah jadi pastikan tidak salah

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 25 April 2024, Ada Rute Alternatif

Ganjil genap Jakarta 25 April 2024 tetap dilaksanakan secara ketat meski tersedia beberapa jalur alternatif

news
Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini 25 April 2024

Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Jakarta Hari Ini 25 April 2024

Berikut lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini dihadirkan Polda Metro Jaya dari lima tempat

mobil
Citroen Tak Minat Main Mobil Hybrid Meski Penjualan Meroket

Citroen Tak Minat Main Mobil Hybrid Meski Penjualan Meroket

Meski penjualan mobil hybrid positif di Indonesia, Citroen lebih memilih memasarkan mesin bensin dan listrik