Kia Carens Generasi Terbaru Meluncur Akhir Pekan Ini

Kia Carens generasi terbaru akan diluncurkan akhir pekan ini melalui pameran otomotif Jakarta Auto Week 2022

Kia Carens Generasi Terbaru Meluncur Akhir Pekan Ini

TRENOTO – PT Kreta Indo Artha (KIA) bakal meluncurkan produk terbarunya yakni Kia Carens generasi terbaru. Sebelumnya MPV 7 penumpang ini tertangkap kamera sedang wara-wiri di Jakarta.

Kia Carens mengusung desain yang membuatnya tampil layaknya sebuah SUV. Beberapa sentuhan hadir memberikan perbedaan dari generasi sebelumnya.

“Kami perkenalkan Kia Carens di Indonesia untuk menghadirkan segmen dan tolak ukur terbaru sebuah MPV keluarga 7 penumpang. Mobil ini memiliki tampilan sporti, ruang kabin lapang dan fitur berteknologi tinggi,” ucap Andrew Nasuri, Presiden Direktur PT Kreta Indo Artha (KIA).

Kia Carens generasi terbaru dikatakan menawarkan ruang kabin yang praktis untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Adanya laci di bawah kursi penumpang depan, cup holder dengan pendingin pada baris pertama dan kedua menjadi buktinya.

Mobil yang diklaim memliki wheelbase terpanjang di kelasnya ini menghadirkan ruang kabin yang lapang. Hasilnya mobil ini akan memberikan kenyamanan bagi seluruh anggota keluarga.

Segi keselamatan, kendaraan asal Korea Selatan tersebut dibekali beberapa fitur yang mumpuni. Di dalam kabin tersemat 6 airbag untuk menjamin keselamatan pengemudi maupun penumpang.

Photo : Kia

Lalu untuk hiburannya terdapat monitor layar sentuh berukuran besar 10.25 inci. Adapun bisa terhubung dengan smartphone penggunanya melalui sistem konektivitas Apple Carplay dan Android Auto.

Alunan suara nan merdu di dalam kabin disokong oleh 8 speaker lansiran Bose.

Soal kenyamanan, mobil ini dijejali oleh bangku depan depan yang berventilasi. Sementara sebagai mobil modern, adanya sistem pengisian ulang baterai gadget model nirkabel serta port pengisian di berbagai tempat, menjadi keunggulan tersendiri.

Kia Carens anyar ini menggendong dua pilihan mesin yakni Smartstream 1.4 T-GDI bensin. Pilihan mesin satunya lagi adalah 1.5 CRDi VGT diesel.

Mesin bensin Smartstream Carens didukung turbocharger sehingga mampu menghasilkan daya 139 hp pada 6.000 rpm. Sementara torsi puncaknya mencapai 242 Nm mulai 1.500 hingga 3.200 rpm.

Mesin ini disandingkan dengan transmisi DCT 7 percepatan yang menggerakkan dua roda depan.

Lalu mesin dieselnya juga dicekoki turbocharger yang dipercaya mampu menghasilkan daya 113 hp pada 4.000 rpm. Sementara torsi puncaknya diklaim mencapai 250 Nm pada 1.500 – 2.750 rpm.

Mesin dieselnya disandingkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan yang menggerakkan dua roda depannya alias FWD (Front Wheel Drive).

Sayangnya tidak disebutkan berapa harga dari Kia Carens generasi terbaru. Simak informasi terbaru dari mobil asal Korea Selatan ini di TrenOto.


Terkini

mobil
Chery buka diler

Chery Buka Diler Pertamanya di Karawang

Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil

news
14 Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

14 Alamat Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

Tidak dipungut biaya atas kebijakan Kementerian ESDM, ini 14 bengkel yang layani konversi motor listrik gratis

news
Indonesia Diecast Expo 2024

Indonesia Diecast Expo 2024 Bakal Makin Ramai

Indonesia Diecast Expo 2024 bakal digelar di ICE BSD pada 26-27 Oktober dengan melibatkan lebih banyak brand

motor
Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Kembaran Yamaha Aerox 155 di Malaysia baru saja mengalami penyegaraan, membuat motor tersebut semakin sporti

mobil
Mobil Listrik Toyota

2 Mobil Listrik Toyota Meluncur, Saudara Baru bZ4X

Menghadapi panasnya persaingan di pasar China, 2 model mobil listrik Toyota meluncur di Beijing Auto Show

motor
Cara Daftar Konversi Motor Listrik Gratis ESDM, Ini Syaratnya

Cara Daftar Konversi Motor Listrik Gratis ESDM, Ini Syaratnya

Kementerian ESDM membuka program konversi motor listrik gratis guna menarik minat masyarakat Indonesia

otopedia
Tips Merawat Lampu Mobil

Mudah, Ini 4 Tips Merawat Lampu Mobil Tetap Awet

Merupakan komponen penting untuk membantu pengemudi saat berkendara, ini 4 tips merawat lampu mobil yang mudah

mobil
Hasil Uji Tabrak Mobil Listrik eC3 Jeblok, Ini Kata Citroen

Hasil Uji Tabrak Mobil Listrik eC3 Jeblok, Ini Kata Citroen

Menurut hasil uji tabrak mobil listrik eC3, model tersebut mengantongi peringkat nol dari Global NCAP