Mobil Listrik Vietnam Serang Pasar Amerika Serikat

Mobil listrik Vietnam buatan VinFast serang pasar Amerika Serikat di CES 2022, 3 dari 5 varian baru langsung ditampilkan

Mobil Listrik Vietnam Serang Pasar Amerika Serikat

TRENOTO – VinFast kembali melakukan terobosan dan kali ini menampilkan 3 mobil listrik andalannya di CES (Consumer Electronics Show) 2022 yang berlangsung di Las Vegas, Amerika Serikat. Mobil-mobil listrik model SUV yang diperkenalkan bernama VinFast VF5, VF6 dan VF7.

Untuk diketahui, 3 model ini melengkapi 2 SUV yang sudah ada yakni VF8 dan VF9. Kedua model yang disebut terakhir sebelumnya bernama VinFast VF e35 dan VF e 36, penggantian nama ini dilakukan agar pelanggan dapat mudah mengenal juga mengingatnya.

Photo : Carscoops

Sayang belum ada spesifikasi resmi pada kelimannya, namun yang menarik mobil-mobil listrik Vietnam ini memiliki tampilan khas dengan lampu LED berbentuk sayap yang melintang di atas grille. Secara umum mobil rancangan Pininfarina dan Torino Design memiliki tampilan sangat sporti serta agresif yang selaras dengan fokus detail sebagai kendaraan keluarga.

Kelima mobil ini memiliki varian terbawah Eco dengan menawarkan sistem otonomus level 2+. Dan dikembangkan bersama dengan pabrikan sparepart ternama asal Jerman, ZF. Sementara untuk varian premium, kelima model ini telah dilengkapi dengan teknologi otonomus leves 3 dan 4. 

Advance Driver Assistance System (ADAS) sebagai penunjang teknologi otonomus dari kelimanya memiliki beberapa kemampuan. Seperti bantuan kemacetan lalu lintas, pemantauan lalu lintas, perubahan jalur, menjaga jalur, parkir jarak jauh dan pemanggilan.

VinFast juga memastikan memberikan program sewa baterai dengan 2 paket berlangganan. Pertama bersifat fleksibel dengan hitungan 500 km per bulan dan juga biaya ekstra untuk tambahan km. Kedua bersifat tetap yang artinya memiliki jangkauan kilometer tak terbatas.

Jika dihitung, kedua program di atas berarti mengendarai mobil listrik VinFast sama dengan konsumsi rata-rata bensin reguler di Amerika Serikat. Tak ketinggalan, perusahaan otomotif Vietnam ini memberikan layanan biaya perawatan baterai termasuk penggantian gratis jika kapasitasnya turun di bawah 70 persen.


Terkini

mobil
Bocoran Spesifikasi Citroen C3 Aircross

Bocoran Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Meluncur Pekan Depan

SUV (Sport Utility Vehicle) tujuh penumpang Citroen C3 Aircross siap tantang Toyota Rush dan Daihatsu Terios

news
Abaikan Surat Tilang Ganjil Genap Lebaran 2024 STNK Bisa Diblokir

STNK Diblokir Jika Abaikan Surat Tilang Ganjil Genap Lebaran 2024

Kepolisian meminta para pemudik yang melanggar ganjil genap Lebaran 2024 agar tidak mengabaikan surat tilang

news
Kejaksaan Agung Sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire Harvey Moeis

Kejaksaan Agung Sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire Harvey Moeis

Kejaksaan Agung sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire milik Harvey Moeis untuk dijadikan barang bukti

mobil
Suzuki Ignis bekas

3 Pilihan Suzuki Ignis Bekas, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

Suzuki Ignis bekas kini ditawarkan dengan harga terjangkau hanya Rp 100 jutaan dengan beragam kondisi

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Harga Rp 800 Jutaan

Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Mulai Rp 800 Jutaan

Kejari Jaksel resmi melelang Jeep Rubicon Mario Dandy, kabar tersebut dibagikan di akun Instagram mereka

news
3 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaaan di April 2024, Ada Diskon

2 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan di April, Ada Jawa Barat

Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang memberikan pemutihan pajak kendaraan untuk meringankan beban

news
GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Perakitan Kedua di Asia Tenggara

GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Produksi Kedua

Resmi hadirkan dua model tahun ini, GAC Aion pilih Indonesia jadi basis perakitan kedua di Asia Tenggara

otosport
Jorge Martin Sebut Bagnaia Kandidat Kuat Juara Dunia MotoGP 2024

Jorge Martin Lempar Beban ke Bagnaia

Jorge Martin menilai kalau Francesco Bagnai lawan kuat dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024