Penjualan Mitsubishi November 2021 8.784 unit, Xpander Dominan

Pencapaian penjualan Mitsubishi di November 2021 berhasil menembus 8.700 unit kendaraan dan menguasai 11. 5 persen market share

Penjualan Mitsubishi November 2021 8.784 unit, Xpander Dominan

TRENOTO – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) berhasil menjual 8.784 unit kendaraan sepanjang November 2021. Hasil ini membuat MMKSI berhak untuk mengusai sedikitnya 11.5 persen dari pasar Nasional.

November boleh dikatakan sebagai ajang para pabrikan untuk meningkatkan penjualannya secara signifikan. Pasalnya pada bulan tersebut, ada GIIAS 2021 yang akhirnya diselenggarakan setelah sempat dibatalkan pada 2020.

Salah satunya adalah Mitsubishi yang berhasil meraih hasil positif pada November. Dari 8.784 unit terjual, 5.679 unit di antaranya adalah kendaraan penumpang sementara sisanya merupakan mobil niaga ringan.

Photo : MMKSI

Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross menjadi model terlaris dengan penjualan mencapai 4.356 unit atau setara 49.6 persen dari total penjualan Mitsubishi. Jumlahnya naik 478 unit dibanding sebelumnya serta cukup untuk menjaga pangsa pasar di segmen small MPV sebesar 27 persen.

Sementara L300 berhasil berada di posisi kedua berkat penjualan sebesar 2.180 unit atau setara 24.8 persen total penjualan Mitsubishi. Hasil tersebut membuat L300 mengusai 60 persen penjualan small pick up 4x2 di Indonesia.

Kemudian Pajero Sport masih menjadi salah satu tulang punggung penjualan berkat raihan penjualan 1.320 unit, setara 15 persen dari penjualan Mitsubishi secara keseluruhan. Hasil tersebut menjadikan Pajero Sport menguasai 30 persen penjualan medium SUV Nasional.

Sedangkan Mitsubishi Triton terjual 913 unit. Jumlah ini cukup untuk mempertahankan posisinya sebagai pemimpin segmen Pick-up 4x4 di Tanah Air dengan pangsa pasar lebih dari 53 persen.

Tentunya hasil tersebut diharapkan bisa dipertahankan pada bulan Desember. Terlebih Mitsubishi telah memberikan beberapa program menarik untuk masyarakat khususnya untuk Xpander dan Xpander Cross.

Berikut adalah promo yang Mitsubishi Xpander untuk Desember 2021.

  • Diskon insentif PPnBM 100 persen untuk periode delivery unit 1 September – 31 Desember 2021.
  • Loyalty program khusus untuk konsumen yang memiliki model Xpander sebelumnya berupa shopping voucher Sodexo senilai Rp1.5 juta
  • Gratis kaca film Konica Minolta
  • Gratis Paket SMART untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50 ribu km atau 4 tahun (validasi faktur Desember):
    SMART Silver (untuk semua varian)
    Biaya Jasa (Untuk semua varian)
    Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai Jadwal Service Booklet)
    Chemical item: Engine flush
    Asuransi Kecelakaan Diri (Personal Accident) selama 1 tahun, nominal klaim maksimal hingga Rp5 juta/orang selama periode.
    Asuransi Kerusakan Ban selama 1 tahun, nominal klaim maksimal Rp1 juta dan berlaku

Promo Mitsubishi Xpander Cross

Photo : Trenoto

  • Diskon insentif PPnBM 100 persen untuk periode delivery unit 1 September – 31 Desember 2021.
  • Loyalty program khusus untuk konsumen yang memiliki model Xpander sebelumnya berupa shopping voucher Sodexo senilai Rp1.5 juta
  • Gratis kaca film V-Kool untuk varian CVT Premium dan kaca film Konica Minolta untuk variant CVT serta M/T
  • Gratis Paket SMART untuk Perawatan/Servis Berkala hingga 50 ribu km atau 4 tahun (validasi faktur Desember):
    SMART Silver berlaku untuk semua varian
    Suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid (sesuai Jadwal Service Booklet)
    Chemical item: Engine flush.
    Asuransi Kecelakaan Diri (Personal Accident) selama 1 tahun, nominal klaim maksimal hingga Rp 10 juta per orang selama periode.
    Asuransi Kerusakan Ban selama 1 tahun, nominal klaim maksimal Rp1.4 juta dan berlaku untuk 1 ban selama periode.

Terkini

news
Jadwal Ganjil Genap Puncak 19 April, Jangan Sampai Diputar Balik

Jadwal Ganjil Genap Puncak 19 April, Jangan Sampai Diputar Balik

Berikut jadwal maupun lokasi ganjil genap puncak yang bakal diterapkan Polres Bogor sejak Jumat sampai Minggu

mobil
Chery Akan Suplai Platform buat Mobil Listrik Jaguar Land Rover

Chery siap Berbagi Platform dengan Jaguar Land Rover

Menarik minat produsen Eropa, Chery siap berbagi platform untuk mobil listrik produksi Jaguar Land Rover

news
Pengendara Fortuner arogan

Pengendara Fortuner Arogan Berpelat TNI Terancam Penjara 6 Tahun

Pengendara Fortuner arogan berpelat TNI terancam penjara enam tahun sesuai pasal 263 KUHP tentang Pemalsuan Surat

otopedia
Syarat penggunaan pelat dinas TNI

Ini Syarat Penggunaan Pelat Dinas TNI, Tak Bisa Sembarangan

Syarat penggunaan pelat dinas TNI ternyata cukup rumit sehingga tidak sembarangan orang bisa memakainya

news
8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024

8.725 Mobil Langgar Ganjil Genap Saat Mudik Lebaran 2024

Kepolisian sebut ada 8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024 dan akan diproses secara hukum

news
5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

Masyarakat Ibu Kota bisa mendatangi SIM Keliling Jakarta guna memanfaatkan dispensasi dari Polda Metro Jaya

news
Ganjil genap 19 April 2024

Ganjil Genap Jakarta 19 April 2024, Diawasi Kamera ETLE

Ganjil genap Jakarta 19 April 2024 digelar dengan pengawasan ketat dari kamera ETLE di sejumlah lokasi

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung

Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Masih Ada Dispensasi

Menjelang akhir pekan manfaatkan fasilitas SIM keliling Bandung di dua tempat, masih berlaku dispensasi