Penjualan Mobil Daihatsu Meningkat Berkat Relaksasi Pajak

Relaksasi pajak kendaraan yang diberikan oleh pemerintah berhasil dimanfaatkan oleh Daihatsu dengan efektif

Penjualan Mobil Daihatsu Meningkat Berkat Relaksasi Pajak

TRENOTO – Dampak positif perpanjangan relaksasi Pajak Penjualan Atas Barang Mewah (PPnBM) yang diberikan Pemerintah Indonesia berhasil dirasakan langsung oleh PT Astra Daihatsu Motor (ADM). Hal ini terlihat dari angka penjualan Daihatsu yang terus tumbuh di 2021.

Secara umum, total volume market nasional memang mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Pasalnya, sepanjang periode Januari – Oktober 2021, total volume market nasional untuk retail sales berhasil mencapai sekitar 677 ribu unit, dan wholesales menjadi sekitar 703 ribu unit

Dari jumlah tersebut, Daihatsu berhasil mempertahankan peringkat 2 penjualan otomotif nasional dengan market share untuk retail sales sebesar 17.4 persen, dan whole sales 18.9 persen. Hasil ini tentunya terbilang baik terlebih bila dibandingkan dengan tahun lalu.

Secara volume, Daihatsu bukukan capaian retail sales sebanyak 118.089 unit, atau naik sebesar 44.7 persen, serta whole sales sebanyak 133.068 unit, atau naik sebesar 71.8 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2020 lalu.

Khusus untuk bulan Oktober, penjualan Daihatsu pun tercatat mengalami kenaikan bila dibandingkan dengan bulan sebelumnya. Sepanjang Oktober, Daihatsu berhasil menjual sebanyak 14.301 unit kendaraan. Jumlah tersebut tidak lepas dari kontribusi mobil-mobil unggulan Daihatsu yaitu Sigra, Gran Max Pick Up dan Ayla.

Photo : Daihatsu Xenia

Daihatsu Sigra berhasil terjual sebanyak 3.905 unit atau berkontribusi sebesar 27.3 persen. Jumlah ini selisih tipis dengan peringkat kedua yaitu Daihatsu Gran Max Pick Up yang berhasil terjual sebanyak 3.818 unit atau setara dengan 26.7 persen. Sementara diposisi ketiga ada Daihatsu Ayla yang terjual 2.049 unit atau setara 14.3 persen.

“Penjualan Daihatsu naik bertahap sejalan dengan kenaikan pasar. Semoga tren positif ini dapat terus berlangsung hingga akhir tahun 2021, sehingga pasar otomotif nasional tahun ini dapat lebih baik dibandingkan tahun 2020 lalu,” ujar Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO).

Harapan tersebut tentunya sangat masuk akal karena pada akhir 2021, Daihatsu akan menghadirkan Xenia generasi ketiga. Mobil tersebut akan diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.


Terkini

mobil
Fasilitas untuk kendaraan listrik

Chery Tidak Paksa Diler Siapkan Fasilitas untuk Kendaraan Listrik

Chery tidak paksa diler siapkan fasilitas untuk kendaraan listrik karena pasarnya belum terlalu besar

news
Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Meski terjadi perlambatan, IEA prediksi penjualan mobil listrik global bisa tembus 17 juta unit tahun ini

mobil
Chery pertahankan harga jual kembali

Begini Cara Chery Pertahankan Harga Jual Kembali Kendaraannya

Chery pertahankan harga jual kembali kendaraannya dengan beragam cara agar masyarakat tidak merasa rugi

mobil
Chery buka diler

Chery Buka Diler Pertamanya di Karawang

Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil

news
14 Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

14 Alamat Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

Tidak dipungut biaya atas kebijakan Kementerian ESDM, ini 14 bengkel yang layani konversi motor listrik gratis

news
Indonesia Diecast Expo 2024

Indonesia Diecast Expo 2024 Bakal Makin Ramai

Indonesia Diecast Expo 2024 bakal digelar di ICE BSD pada 26-27 Oktober dengan melibatkan lebih banyak brand

motor
Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Kembaran Yamaha Aerox 155 di Malaysia baru saja mengalami penyegaraan, membuat motor tersebut semakin sporti

mobil
Mobil Listrik Toyota

2 Mobil Listrik Toyota Meluncur, Saudara Baru bZ4X

Menghadapi panasnya persaingan di pasar China, 2 model mobil listrik Toyota meluncur di Beijing Auto Show