Toyota Indonesia Kembangkan Kualitas SDM untuk Kendaraan Listrik

Toyota Indonesia mengembangkan kualitas SDM khususnya generasi muda untuk memastikan kesiapan kendaraan listrik

Toyota Indonesia Kembangkan Kualitas SDM untuk Kendaraan Listrik

TRENOTO – Toyota Indonesia kembali menggelar Seminar Nasional: 100 Tahun Industri Otomotif Indonesia Mewujudkan Net Zero Emission di Indonesia “Pariwisata Hijau dan Berkelanjutan Bali Menuju Net Zero Emission di Indonesia”. Seminar tersebut digelar bersama Universitas Udayana.

Ini adalah seminar nasional kedua setelah sebelumnya sukses diselenggarakan di Unversitas Dipenogoro (UNDIP), Semarang. Dengan adanya seminar diharapkan dapat menunjukkan komitmen Toyota dalam mengembangkan kendaraan listrik.

“Kami ingin mendukung Pemerintah, civitas akademia dan industri untuk mengembangkan sistem mobilitas yang ramah lingkungan di Bali sebagai best practice destinasi wisata hijau,” ujar Bob Azam, External Corporate Affairs Director PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN).

Photo : Toyota Astra Motor

Toyota Indonesia juga meyakini bahwa ekosistem hijau harus didukung oleh pengembangan SDM, khususnya generasi muda. Hal ini karena mereka akan memegang peran dan menjadi elemen terpenting di masa depan.

Setidaknya diperlukan SDM yang memiliki 50 spesifikasi dan keahlian baru di bidang elektrifikasi ketika mengenyam pendidikan tinggi. Dengan demikian ketika lulus, SDM tersebut akan siap untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Seminar nasional akan kembali diselenggarakan di beberapa perguruan tinggi dalam beberapa waktu ke depan. Di antaranya adalah Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gajah Muda (UGM), Universitas Sebelas Maret (UNS) dan Universitas Indonesia (UI).

Photo : PLN

Tak hanya SDM, TMMIN juga telah melakukan beragam terobosan dalam pengembangan kendaraan listrik. Salah satunya adalah kehadiran Toyota Kijang Innova EV yang telah ditunjukkan pada awal 2022.

Kehadirannya pun langsung mendapat respon positif dari masyarakat. Terlebih selama ini Toyota lebih banyak fokus dalam pengembangan mobil hybrid ketimbang listrik murni.

Toyota Motor Corporation (TMC) juga sudah menegaskan komitmennya dalam pengembangan mobil listrik di Indonesia. Hal ini mereka sampaikan pada pertemuan Toyota dengan Pemerintah Indonesia di Tokyo, Jepang.

Dalam pertemuan tersebut mereka siap untuk menggelontorkan investasi sebesar Rp27.1 triliun dalam 5 tahun ke depan. Besarnya dana dapat digunakan untuk mengembangkan kendaraan listrik yang sesuai kebutuhan masyarakat.

“Kami berharap dengan penambahan jumlah investasi di Indonesia, Pemerintah memahami keseriusan kami terhadap elektrifikasi kendaraan bermotor,” tegas Shigeru Hayakawa, Vice Chairman of the Board of Directors of TMC.


Terkini

news
Ganjil genap Puncak

Ganjil Genap Puncak Bogor Hari Ini, Berlaku sampai Akhir Pekan

Guna mengurai kepadatan lalu lintas sepanjang akhir pekan, ganjil genap Puncak Bogor kembali diterapkan

mobil
Renault dan VinFast akan Investasi di Indonesia

Menperin Tegaskan Renault dan VinFast akan Investasi di Indonesia

Agus Gumiwang tegaskan Renault dan VinFast akan investasi di Indonesia dengan membangun fasilitas produksi

news
3 Jalur Alternatif Mudik Lebaran 2024, Antisipasi Banjir Demak

3 Jalur Alternatif Mudik Lebaran 2024, Antisipasi Banjir Demak

Guna memastikan kelancaran arus lalu lintas, Korlantas menyiapkan 3 jalur alternatif mudik Lebaran 2024

news
JLNT Casablanca Ditutup saat Tengah Malam, Ini Alasannya

JLNT Casablanca Ditutup Pada Malam Hari Mulai 1 April 2024

Menurut Dishub DKI Jakarta, JLNT Casablanca ditutup guna mengurangi motor yang sering melintasi jalan tersebut

mobil
VinFast VF E34

VinFast VF e34 Mulai Dijual, Segini Biaya Sewa Baterainya

Harga mulai Rp 300 jutaan, VinFast VF e34 dijual di pasar Indonesia menggunakan skema penyewaan baterai

news
Diskon tarif tol

Diskon Tarif Tol Saat Musim Mudik Lebaran 2024 Capai 20 Persen

Diskon tarif tol saat mudik lebaran 2024 diperkirakan mencapai 20 persen sehingga memudahkan masyarakat

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 Maret 2024

Ada dua fasilitas disediakan Polrestabes Bandung, berikut jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung hari ini

news
Jadwal 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 29 Maret 2024

Jadwal 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 29 Maret 2024

Buat warga Ibu Kota, SIM Keliling Jakarta bisa ditemukan di lima lokasi berbeda jelang akhir pekan seperti ini