Toyota Punya Penawaran Menarik di GIIAS 2021

Toyota hadirkan penawaran menarik di GIIAS 2021 berikut layanan total mobility solution serta teknologi telematika T Intouch

Toyota Punya Penawaran Menarik di GIIAS 2021

TRENOTO – Hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, PT Toyota Astra Motor (TAM) hadir dengan beragam produk dan acara menarik. Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy menyebut, terdapat layanan total mobility solution yang semakin lengkap, baik dari program usership, ownership dan aftersales.

“Komitmen kami di Toyota adalah selalu menyiapkan dan melakukan improvement di setiap customers’ touch point, baik secara offline maupun online. Ke depannya, akan lebih banyak program baru yang kami hadirkan untuk menunjang kemudahan bermobilitas yang beragam dari masing-masing orang,” ujar Anton.

Hadirnya Total Mobility Solution diharapkan mampu memenuhi kebutuhan dan tren pelanggan, mulai dari mencari informasi, proses pembelian, perawatan secara berkala, upgrade kendaraan baru dan menambah kendaraan.

“Kami berterima kasih untuk respon positif dan animo yang cukup besar terhadap solusi bermobilitas yang ditawarkan Toyota selama ini. Segala feedback yang diberikan oleh pelanggan menjadi masukan berharga untuk dapat menghadirkan produk dan layanan yang lebih baik,” ujar Fumitaka Kawashima, Marketing Director TAM.

Setelah layanan mobility solution, TAM juga melakukan penguatan di beberapa touch point lain, salah satunya memperkenalkan teknologi telematika T Intouch.

T Intouch merupakan solusi layanan dan aplikasi terintegrasi yang memberikan kemudahan untuk terhubung dengan kendaraan.  Saat ini, teknologi telematika T Intouch hadir pada seluruh type new Camry dan all new Veloz type Q dan Q TSS, dan all new Avanza G TSS.

Selain teknologi , TAM juga melakukan improvement terhadap paket kredit cicilan ringan EZDeal. Mulai November tahun ini, cakupan paket cicilan diperluas dengan masuknya all new Avanza dan Veloz. Secara total, terdapat total 6 model yang di cover yakni Raize, Yaris, Rush, Vios, Avanza, dan Veloz.

Melalui program ini, pelanggan bisa memiliki kendaraan Toyota dengan cicilan bulanan yang ringan,. Khusus all new Avanza, cicilan mulai dari Rp2,9 juta per bulan dan all new Veloz mulai dari Rp3,5 juta per bulan. Sedangkan untuk model lainnya seperti Raize, cicilan mulai dari Rp2,7 juta per bulan, Yaris mulai dari Rp3,5 juta per bulan, Rush mulai dari Rp3,5 juta per bulan serta Vios mulai dari Rp 4 juta per bulan.

Tak hanya itu, TAM juga hadir dengan usership program KINTO. Pelanggan dapat berlangganan kendaraan Toyota tanpa perlu memikirkan biaya lain seperti pajak kendaraan, asuransi dan  perawatan kendaraan.

Selain memperluas cakupan program, TAM juga memberikan opsi lainnya untuk EZDeal dan KINTO. Khusus bagi pelanggan muslim, kedua program juga tersedia dalam versi Syariah. 


Terkini

mobil
Citroen Tak Minat Main Mobil Hybrid Meski Penjualan Meroket

Citroen Tak Minat Main Mobil Hybrid Meski Penjualan Meroket

Meski penjualan mobil hybrid positif di Indonesia, Citroen lebih memilih memasarkan mesin bensin dan listrik

news
Neta Mulai Produksi Lokal Mobil Listrik

Neta Mulai Rakit Lokal Mobil Listrik, Meluncur Tahun Ini

Dukung komitmen elektrifikasi di Indonesia, Neta mulai rakit lokal mobil listrik untuk diluncurkan tahun ini

motor
4 Penyebab Motor Listrik Terbakar, Ini yang Sering Terjadi

4 Penyebab Motor Listrik Terbakar, Ini yang Sering Terjadi

Menurut Budi terdapat 4 penyebab motor listrik terbakar, salah satunya sering dialami oleh para pengguna

mobil
Penjualan Isuzu kuartal I

Penjualan Isuzu Kuartal I 2024 Turun Meski Market Share Naik

Penjualan Isuzu kuartal I 2024 turun meski market share mengalami pertumbuhan dibandingkan tahun lalu

mobil
Mitsubishi ASX Terbaru

Mitsubishi ASX Terbaru Meluncur, Saingan Baru Honda WR-V

Siap jadi rival baru SUV mungil Honda WR-V, Mitsubishi ASX terbaru meluncur dengan sejumlah penyegaran

motor
Motor Listrik Konversi

Kementerian ESDM Gelar Program Konversi Motor Listrik Gratis

Kementerian ESDM gelar program konversi motor listrik gratis berkat adanya CSR dari perusahaan swasta

mobil
Xiaomi SU7

Xiaomi SU7 Terjual 70.000 Unit Lebih, Tesla Malah Turun Pamor

Di saat Tesla alami penurunan terbesar sejak 2012, mobil listrik Xiaomi SU7 diminati sampai 70.000 pemesanan

mobil
Mobil Listrik Citroen eC3 Siap Diproduksi Lokal, Kejar Subsidi

Mobil Listrik Citroen eC3 Siap Diproduksi Lokal, Kejar Subsidi

Mobil listrik Citroen eC3 siap diproduksi lokal pada pertengahan tahun ini guna mengejar subsidi pemerintah