Wuling Air ev Bekas KTT ASEAN 2023 Langsung Habis Terjual

Wuling Air ev Bekas KTT ASEAN 2023 telah habis terjual setelah diberikan beragam promo menarik di ajang PEVS 2023

Wuling Air ev Bekas KTT ASEAN 2023 Langsung Habis Terjual

TRENOTO – Minat masyarakat terhadap Wuling Air ev bekas KTT ASEAN 2023 rupanya sangat tinggi. Hal ini dibutktikan dengan telah habisnya mobil listrik yang telah digunakan oleh para petinggi negara beberapa waktu lalu.

Hal ini disampaikan oleh Dian Asmahani, Direktur Pemasaran Wuling Motors Indonesia beberapa waktu lalu. Menurutnya program yang diberikan serta nilai sejarah pada kendaraan menjadi nilai tambah tersendiri.

“Programnya kan memang sangat baik ya, ada potongan khusus Rp15 juta ditambah insentif pemerintah dan program diler. Jadi bisa menghemat sekitar Rp50 jutaan,” ungkapnya pada media (21/05).

Photo : TrenOto

Hal menarik lain adalah pelayanan yang didapatkan oleh pelanggan. Pasalnya walau dijual dalam kondisi bekas mereka akan tetap mendapat beragam keuntungan tambahan seperti pemilik mobil baru.

“Selain penawarannya menarik, pelanggan juga masih berhak atas garansi kendaraan serta bebas biaya perawatan. Jadi benar-benar seperti mobil baru tapi odometernya sudah berubah,” tambahnya kemudian.

Baca juga : Wuling Air ev Bekas KTT ASEAN Didiskon Hingga Rp50 Juta

Sebelumnya diberitakan bahwa Wuling menyediakan 50 unit Air ev Long Range untuk digunakan saat pertemuan KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Mobil tersebut hanya digunakan selama acara berlangsung sehingga wajar bila kondisinya diklaim masih baik.

Saat ini Wuling Air ev Long Range dijual Rp299.5 juta. Tetapi karena sudah diproduksi secara lokal dan TKDN mencapai 40 persen maka mobil berhak atas insentif dari pemerintah sehingga harganya turun sekitar Rp26 juta.

Beragam keunggulan telah disematkan seperti baterai berkapasitas 26.7 kWh, cukup untuk menempuh perjalanan sejauh 300 km bila dalam kondisi penuh. Daya dari baterai kemudian disalurkan ke motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 40.2 hp serta torsi 110 Nm.

Photo : wuling

Namun agar daya tidak cepat habis maka pabrikan pun membatasi kecepatannya agar tidak melebihi 100 km per jam. Tetapi bila memang habis maka baterai bisa diisi kembali dengan arus 6.600 watt selama 4.5 jam.

Beragam fitur juga telah disematkan agar pengalaman mengemudi lebih menyenangkan. Mulai dari Integrated Floating Wide Screen berukuran 10.25 inci, perintah suara WIND (Wuling Indonesia Command) dan Internet of Vehicle (IoV).


Terkini

mobil
Suzuki Ignis bekas

3 Pilihan Suzuki Ignis Bekas, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

Suzuki Ignis bekas kini ditawarkan dengan harga terjangkau hanya Rp 100 jutaan dengan beragam kondisi

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Harga Rp 800 Jutaan

Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Mulai Rp 800 Jutaan

Kejari Jaksel resmi melelang Jeep Rubicon Mario Dandy, kabar tersebut dibagikan di akun Instagram mereka

news
3 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaaan di April 2024, Ada Diskon

2 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan di April, Ada Jawa Barat

Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang memberikan pemutihan pajak kendaraan untuk meringankan beban

news
GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Perakitan Kedua di Asia Tenggara

GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Produksi Kedua

Resmi hadirkan dua model tahun ini, GAC Aion pilih Indonesia jadi basis perakitan kedua di Asia Tenggara

otosport
Jorge Martin Sebut Bagnaia Kandidat Kuat Juara Dunia MotoGP 2024

Jorge Martin Lempar Beban ke Bagnaia

Jorge Martin menilai kalau Francesco Bagnai lawan kuat dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024

motor
Vespa World Days 2024 Digelar, Ribuan Orang Mudik ke Italia

Vespa World Days 2024 Bakal Sedot Ribuan Orang Ke Italia

Vespa World Days 2024 kembali digelar dan tahun ini di Pontedera, Italia yang merupakan rumah skuter ikonik

mobil
Toyota Fortuner Hybrid

Toyota Fortuner Hybrid Meluncur Mulai Rp 705 Jutaan

Toyota Fortuner Hybrid meluncur menggunakan sistem mild hybrid 48V, harga trim terendah Rp 705 jutaan

mobil
Daftar Harga LCGC April 2024

Daftar Harga LCGC April 2024 Setelah Lebaran

Masih stabil dan tidak mengalami perubahan setelah Lebaran, berikut kami rangkum daftar harga LCGC April 2024