7 Motor Bekas di Bawah Rp5 Juta Pilihannya Masih Banyak

Motor bekas dengan harga di bawah Rp5 juta masih menjadi pilihan menarik bagi konsumen dengan dana terbatas

7 Motor Bekas di Bawah Rp5 Juta Pilihannya Masih Banyak

TRENOTO – Kendaraan roda dua alias motor masih menjadi alat transportasi utama bagi sebagian masyarakat Tanah Air. Hal ini tak terlepas dari efisiensi waktu yang lebih singkat apabila jalan yang dilalui mengalami kemacetan.

Saat ini terdapat beragam pilihan sepeda motor, mulai dari skuter matik (skutik), sport dan bebek. Seiring perkembangan waktu, skutik menjadi segmen paling diminati saat ini. Tak heran, beberapa pabrikan mengeluarkan model skutik unggulan untuk menarik perhatian konsumen.

Khusus pabrikan Jepang terdapat tiga pemain utama skutik di segmen entry level, yakni Honda, Yamaha dan Suzuki. Ketiganya memiliki produk unggulan yang masih diburu hingga saat ini, seperti Beat, Mio dan Nex.

Selain unit baru, segmen motor bekas juga menjadi alternatif unggulan bagi konsumen yang memiliki dana pas-pasan. Khusus Desember 2021, terdapat beberapa model yang dijual dengan harga pasaran di bawah Rp5 juta.

“Kalau motor matik di bawah Rp5 juta ada beberapa pilihan. Tapi kebanyakan itu tahunnya udah tua. Tapi masih cukup banyak pilihan,” kata Rudy, pemilik showroom motor bekas di Kawasan Jakarta Barat.

Dalam kesempatan yang sama Ia juga menyebut, Beat dan Mio generasi pertama menjadi pilihan apabila konsumen motor bekas mencari skutik dengan harga di bawah Rp5 juta.

“Memang untuk generasi pertama Beat dan Mio cukup banyak juga yang memiliki harga di bawah Rp5 juta. Tapi perlu dilihat juga kondisi kendaraan apakah masih layak digunakan atau tidak. Jangan sampai tertipu saat membeli,” tuturnya.

Photo : Honda

Untuk lebih jelasnya, TrenOto telah merangkum sejumlah model skutik yang memiliki harga di bawah Rp5 juta dari beberapa situs jual beli online, berikut daftarnya:

  • Yamaha Mio tahun 2010 : Rp4,5 juta
  • Yamaha Mio Soul tahun 2008 : Rp4,5 juta
  • Yamaha Nouvo tahun 2002 : Rp 4 juta
  • Suzuki Skydrive tahun 2009 : Rp5 juta
  • Honda Beat tahun 2010 : Rp4,75 juta
  • Honda Vario tahun 2007 : Rp4.5 juta
  • Suzuki Nex tahun 2012 harga Rp4 juta

     

Terkini

news
3 Jalur Alternatif Mudik Lebaran 2024, Antisipasi Banjir Demak

3 Jalur Alternatif Mudik Lebaran 2024, Antisipasi Banjir Demak

Guna memastikan kelancaran arus lalu lintas, Korlantas menyiapkan 3 jalur alternatif mudik Lebaran 2024

news
JLNT Casablanca Ditutup saat Tengah Malam, Ini Alasannya

JLNT Casablanca Ditutup Pada Malam Hari Mulai 1 April 2024

Menurut Dishub DKI Jakarta, JLNT Casablanca ditutup guna mengurangi motor yang sering melintasi jalan tersebut

mobil
VinFast VF E34

VinFast VF e34 Mulai Dijual, Segini Biaya Sewa Baterainya

Harga mulai Rp 300 jutaan, VinFast VF e34 dijual di pasar Indonesia menggunakan skema penyewaan baterai

news
Diskon tarif tol

Diskon Tarif Tol Saat Musim Mudik Lebaran 2024 Capai 20 Persen

Diskon tarif tol saat mudik lebaran 2024 diperkirakan mencapai 20 persen sehingga memudahkan masyarakat

news
Jadwal dan Lokasi SIM keliling Bandung hari ini

2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 29 Maret 2024

Ada dua fasilitas disediakan Polrestabes Bandung, berikut jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung hari ini

news
Jadwal 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 29 Maret 2024

Jadwal 5 Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 29 Maret 2024

Buat warga Ibu Kota, SIM Keliling Jakarta bisa ditemukan di lima lokasi berbeda jelang akhir pekan seperti ini

mobil
Bengkel Siaga Suzuki

Suzuki Tambah Jumlah Bengkel Siaga Selama Mudik Lebaran 2024

Suzuki tambah jumlah bengkel siaga selama mudik Lebaran 2024 yang digelar selama 10 hari mulai pekan depan

mobil
BAIC Resmi Masuk Indonesia

BAIC Resmi Masuk Indonesia Bawa Dua Model SUV

Pabrikan China kembali ramaikan pasar otomotif, BAIC resmi masuk Indonesia membawa model SUV dan offroader