Harga Tiket Blackpink Setara Honda Beat Bekas di Hari Kedua

Sejumlah calo menawarkan harga tiket Blackpink dengan banderol yang cukup tinggi untuk kategori VIP di hari kedua

Harga Tiket Blackpink Setara Honda Beat Bekas di Hari Kedua
Photo: TrenOto

TRENOTO – Hari kedua konser Blackpink di Jakarta masih dipenuhi para Blink sapaan akrab penggemar mereka. Hal itu terlihat dari antrean di loket penukaran tiket.

Bahkan sejumlah orang memanfaatkan kesempatan yang ada. Seperti salah satu calo ditemui tim TrenOto di Komplek Stadion GBK (Gelora Bung Karno) pada Minggu (12/03).

Ia mengaku sudah menjual beberapa karcis masuk kepada para Blink. Bahkan banderol ditawarkan tidak main-main.

Photo : TrenOto

Calo tersebut menjual harga tiket Blackpink kategori VIP hingga belasan juta. Jumlahnya tentu melambung jauh dari harga normal yang ada di angka Rp3.8 jutaan.

"Tadi sempet jual 20 tiket buat hari ini saja. Masing-masing Rp13.5 juta namun sekarang susah dicari," ujarnya.

Hak senada juga dilontarkan calo lainnya saat ditemui. Berbeda dari sebelumnya ia melepas dengan lebih murah.

Pria tersebut mengaku mendapatkan dari seseorang yang punya kelebihan tiket senilai Rp9 jutaan.

"Sekarang habis, harga tiket Blackpink tadi Rp10 juta buat VIP, ada sisa kategori 1 dan 3 mulai Rp2.7 juta serta Rp1.9 juta aja," katanya.

Jika dilihat jumlah di atas setara dengan harga Honda Beat bekas lansiran 2018-2019. Pada situs jual beli, produk pabrikan asal Jepang dijual mulai Rp10 hingga Rp15 juta.

Baca Juga: Intip Harga Honda Beat di 2023 dengan Tampilan Baru

Untuk diketahui motor ini masih menggendong mesin 110 cc PGM Fi,SOHC. Dapat memuntahkan tenaga sebesar 8.7 hp serta torsi puncak 9.01 Nm diteruskan ke roda belakang dengan transmisi otomatis.

Saat pertama kali diperkenalkan Honda menawarkan dalam tiga pilihan tipe. Pertama ada CW berwarna putih juga hitam.

Lalu ada varian CBS (Antilock Brake System) kelir biru putih, hitam striping kuning hingga merah putih. Terakhir ada tipe CBS-ISS berwarna putih biru dan merah putih, tentu ketiganya memiliki harga berbeda.

Honda Beat produksi 2018 mengadopsi speedometer baru dipadukan sistem digital serta analog menbuatnya tampil lebih modern.

Khusus model ini, tersedia juga Eco Indicator, sehingga lebih hemat BBM (Bahan Bakar Minyak). Mampu menampung lebih banyak bensin, tangkinya diperbarui menjadi empat liter.

Photo : Istimewa

Lalu terdapat bagasi dengan kapasitas 11 liter. Sehingga memudahkan pemilik dalam kegiatan sehari-hari.

Tidak heran jika motor tersebut memiliki banderol yang lumayan atau setara harga tiket Blackpink dijajakan para calo kepada Blink.

Artikel Terkait