Honda Monkey x One Piece Limited Edition, Hanya Ada 300 Unit

Honda Monkey x One Piece Limited Edition hadir dengan beragam keunggulan, harga yang ditawarkan tak sampai Rp60 juta

Honda Monkey x One Piece Limited Edition, Hanya Ada 300 Unit

TRENOTO – Menjalin kolaborasi dengan Toei Animation, Honda Monkey x One Piece Limited Edition secara resmi meluncur. Hadir dengan karakter animasi One Piece, motor ini diproduksi secara terbatas.

Seperti dilansir Great Bikers, Selasa (1/3/2022), motor pabrikan otomotif Jepang ini hanya tersedia 300 unit. Takanori Maruyama, Wakil Presiden Eksekutif Thai Honda Manufacturing Co., Ltd., mengatakan, motor mungil ini siap memberikan pengalaman berbeda bagi pecinta otomotif.

"Maksud motor ini ialah untuk menawarkan pengalaman berbeda kepada penggemar sepeda motor. Menghadirkan keseruan yang melebihi ekspektasi, terdapat Monkey x Dragon Ball Limited Edition, diikuti Monkey x Gundam Limited Edition dan Monkey x Hot Wheels Limited Edition, semuanya mendapat sambutan luar biasa," kata Maruyama.

Honda Monkey x One Piece Limited Edition, memiliki desain unik. Terdapat tangki bahan bakar berlapis serat karbon ganda, lengkap dengan emblem aluminium asli dari Jepang. Terdapat juga penutup filter udara dengan pola khusus, handgrip dan pelek roda berwarna khusus, serta nomor seri khusus.

“Terbaru, kami siap menghadirkan pengalaman baru yang menyenangkan. Dengan diluncurkannya Monkey x One Piece Limited Edition yang sangat spesial dan eksklusif," ujarnya.

Merupakan motor produksi terbatas, beragam keunggulan diberikan bagi konsumen, salah satunya set perlengkapan berkendara yang unik, seperti helm dan gantungan kunci kompas bajak laut.

Photo : Great Biker

Tersedia juga pelat nomor bergaya Jepang, karpet peta One-Piece, sampul desain Outline edisi terbatas, dan leaflet karakter. Semuanya terdapat pada Premium Box Set dan Limited Treasure Set.

Dijual mulai 23 Februari 2022, harga yang ditawarkan untuk Honda Monkey x One Piece Limited Edition berada di angka 129.900 baht atau setara dengan Rp57 jutaan.

"Produksi terbatas 300 unit menghadirkan karakter menyenangkan melalui 2 protagonis di One Piece, yang terdiri dari Honda Monkey D. Luffy Edition dan Honda Monkey Tony Chopper Edition," tutur Maruyama.

Bagi penggemar Honda Monkey dan One Piece yang ingin melakukan pemesanan bisa dilakukan secara online, mulai 22 Februari 2022 hingga 4 Maret 2022.


Terkini

mobil
Ikut Jejak Toyota, BYD Siapkan Baterai EV Berjarak Tempuh 1.000 KM

BYD Siapkan Baterai EV dengan Jarak Tempuh Lebih dari 1.000 KM

BYD siapkan baterai EV yang mengakomodir jarak tempuh sampai 1.000 km lebih untuk model-model terbarunya

mobil
Neta pertahankan harga di tengah pelemahan rupiah

Neta Pertahankan Harga di Tengah Pelemahan Rupiah

Neta pertahankan harga di tengah pelemahan rupiah terhadap dolar yang hingga sekarang masih terus terjadi

mobil
Simak Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Jegal Rush dan Terios

Simak Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Jegal Rush dan Terios

Berikut spesifikasi Citroen C3 Aircross yang baru diluncurkan buat pasar Indonesia sebagai penantang Rush

news
Lokasi SIM Keliling Bandung

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini 24 April 2024

Masih bisa dimanfaatkan untuk perpanjangan SIM A dan C, berikut jadwal dan lokasi SIM keliling Bandung

news
Ganjil genap Jakarta

Ganjil Genap Jakarta 24 April 2024, Pengawasan Semakin Ketat

Pembatasan ganjil genap Jakarta pada 24 April 2024 akan diawasi dengan ketat oleh petugas di lapangan

news
Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 24 April, Berikut Jadwalnya

Lokasi SIM Keliling Jakarta Hari Ini 24 April, Berikut Jadwalnya

Masyarakat di Ibu Kota bisa mendatangi lima lokasi SIM Keliling Jakarta yang beroperasi hari ini sejak pagi

mobil
Pikap Double Cabin BYD Shark

Rival Baru Toyota Hilux, BYD Shark Meluncur Pekan Ini

Rambah segmen baru untuk perluas pasar, pikap double cabin BYD Shark meluncur di Beijing Auto Show pekan ini

mobil
Penerimaan mobil listrik lebih baik baik

Moeldoko Nilai Penerimaan Mobil Listrik Lebih Baik Dari Motor

Moeldoko nilai penerimaan mobil listrik di pasar otomotif Indonesia sudah lebih baik ketimbang sepeda motor