Alva Beri Isyarat Bakal Meluncurkan Motor Listrik Baru Tahun Ini
08 Maret 2025, 17:00 WIB
Motor listrik baru Alva bakal meluncur hari ini atau Sabtu (27/5), hal itu diketahui dari postingan sosial media mereka
Oleh Satrio Adhy
TRENOTO – PT IMG (Ilectra Motor Group) tengah bersiap meluncurkan motor listrik baru Alva pada Sabtu (27/5). Kabar tersebut diketahui dari undangan yang diterima tim TrenOto beberapa waktu lalu.
Di dalamnya ditulis kalau mereka bakal memperkenalkan produk keduanya buat konsumen di Tanah Air. Namun tidak disebutkan secara detail kendaraan setrum anyarnya.
“Alva mengundang rekan-rekan media dalam momen ‘World Premier Peluncuran Produk Terbaru Alva’. Jadilah bagian dari mereka yang pertama di dunia,” tulisnya.
Sebelumnya produsen kendaraan setrum tersebut juga telah membocorkannya di akun Instagram mereka. Dalam postingan motor listrik baru Alva masih diperlihatkan dalam bentuk siluet dilengkapi caption ‘Coming Soon’.
“Siap mengungkap langkah besar kami selanjutnya. Saksikan pada 27 Mei 2023!” tulis mereka.
Tidak disebutkan nama motor yang ada di foto itu. Akan tetapi jika dilihat bentuknya tidak jauh berbeda sama pendahulunya, atau memiliki ciri khas desain matic 150 cc.
Menurut kabar diterima Trenoto, motor listrik baru Alva bisa melaju hingga 103 km per jam serta mampu menempuh jarak sampai 125 km dengan dua baterai. Hal tersebut berkat dinamo model baru yakni, mid drive.
Jadi penggerak motor listrik yang ditempatkan di bagian tengah rangka. Tidak seperti Alva One mengandalkan penghasil daya di roda belakang atau biasa disebut hub drive.
Rancangannya diklaim bisa memberikan tenaga hingga 13.1 hp. Sementara torsi maksimalnya mencapai 53.5 Hp.
Hal itu ditunjang dengan baterai lithium, berkapasitas 73.8V 24 Ah. Waktu pengecasannya hanya sekitar empat jam saja.
Sama seperti sang sang saudara, produk ini sudah dilengkapi fitur kekinian. Seperti lampu utama LED serta panel instrument TFT LCD Colour.
Kemudian juga tersedia mode berkendara, mulai dari eco, urban dan sport+boost. Dengan begitu bisa disesuaikan sama kebutuhan sang empunya.
Buat kaki-kaki masih mengandalkan suspensi telescopic pada bagian depan. Sedangkan belakang disematkan tipe monoshock.
Lalu fitur keamanannya ada CBS (Combi Brake System). Tak ketinggalan smart key system maupun side stand sensor.
Sayangnya banderol produk anyar ini belum dibocorkan. Namun sebagai bayangan harga Alva One ada di angka Rp36.49 juta, jumlahnya sudah bersifat OTR (On The Road) Jakarta.
Selain itu Alva One tercatat memiliki jumlah TKDN (Tingkat Kandungan Kandungan Dalam Negeri) sebesar 44 persen. Sehingga memenuhi syarat untuk mendapatkan subsidi motor listrik dari Presiden Joko Widodo.
Artikel Terpopuler
Artikel Terkait
08 Maret 2025, 17:00 WIB
07 Maret 2025, 09:00 WIB
04 Maret 2025, 08:00 WIB
17 Februari 2025, 09:00 WIB
02 November 2024, 12:00 WIB
Terkini
06 April 2025, 19:00 WIB
Kepolisian gelar sistem buka tutup di Pantura imbas adanya one way di jalan tol yang dilakukan pemerintah
06 April 2025, 15:00 WIB
Kapolri optimistis arus balik pada Lebaran 2025 bisa berjalan lancar usai diterapkan one way nasional hari ini
06 April 2025, 13:06 WIB
Meminimalisir antrean selama arus balik, ada pembatasan waktu istirahat di rest area pada setiap ruas jalan tol
06 April 2025, 11:00 WIB
PT JTT mencatat ada sejumlah waktu favorit masyarakat untuk pulang ke rumah pada arus balik Lebaran 2025
06 April 2025, 09:00 WIB
Puncak arus balik diprediksi segera terjadi, ada 918 ribu kendaraan sudah mulai kembali ke Jabotabek
06 April 2025, 07:00 WIB
Polda Metro Jaya utamakan mobil dari arah Cikampek untuk hindari kepadatan di sejumlah ruas jalan tol
05 April 2025, 18:00 WIB
Joint venture Wuyang dengan Honda tengah menyiapkan motor listrik baru, tampil unik bergaya cafe racer
05 April 2025, 16:07 WIB
Terdapat sejumlah dampak ke industri motor listrik Indonesia setelah Donald Trump mengeluarkan kebijakan baru