Pemprov Aceh Borong 37 Unit Motor Listrik Gesits buat Operasional

Motor listrik Gesits akan digunakan sebagai kendaraan operasional Pemerintah Provinsi Aceh yang ramah lingkungan

Pemprov Aceh Borong 37 Unit Motor Listrik Gesits buat Operasional

TRENOTO – PT Wika Industri Makmur (WIMA) menyerahkan 37 unit motor listrik Gesits kepada Pemerintah Provinsi Aceh. Kendaraan ramah lingkungan tersebut akan membantu operasional para petugas di Aceh.

Nantinya puluhan sepeda motor bertenaga listrik tersebut, akan menemani para petugas pengumpul data perindustrian dan survei kebutuhan pokok di Aceh. Pembelian tersebut dikatakan merupakan upaya Pemerintah Provinsi Aceh dan mengurangi emisi karbon.

Penyerahan unit sendiri dilakukan secara simbolis oleh Nova Iriansyah selaku Guernur Aceh. 37 unit motor listrik Gesits akan digunakan pada 23 kabupaten/kota Aceh.

Disebutkan bahwa Pemerintah Provinsi Aceh melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan, melakukan pembelian unit pada e-Katalog Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).

Photo : Istimewa

Disebutkan bahwa pemilihan sepeda motor bertenaga listrik adalah untuk menghemat biaya dan mempermudah kinerja. Selain itu juga dikatakan sebagai salah satu bentuk apresiasi karya anak bangsa.

Puluhan motor listrik Gesits yang akan wara-wiri di Aceh akan membuat popularitasnya semakin meningkat. Masyarakat Aceh akan semakin paham adanya kendaraan ramah lingkungan dan hemat energi.

“Dengan demikian nantinya kita siap berpartisipasi mendukung operasional seluruh kendaraan listrik di Indonesia pada 2050,” ucap Nova pada siaran resminya (28/05).

Sementara pihak WIMA sendiri mengatakan bahwa langkah yang ditempuh Pemprov Aceh merupakan wujud nyata bentuk sinergi. Adapun sinergi tersebut dalam rangka mendukung ketahanan energi nasional dan mendorong akselerasi kendaraan listrik berbasis baterai di Indonesia.

Photo : Istimewa

“Aceh merupakan Provinsi pertama yang menggunakan sepeda motor listrik Gesits sebagai kendaraan operasional di lingkungan Pemerintahan. Ini tentunya akan menjadi kebanggaan kita bersama,” ujar M Samyarto, Direktur Utama WIMA.

Lebih lanjut Ia menambahkan dengan hadirnya Gesits di Aceh, diharapkan bisa meningkatkan kesadaran masyarakat setempat. Sehingga warga Aceh bisa memanfaatkan energi hijau ramah lingkungan.

Gesits sebagai sepeda motor bertenaga listrik merupakan hasil karya anak bangsa. Disebutkan bahwa dengan menggunakan sepeda motor listrik Gesits, efisiensi meningkat hingga 70 persen daripada motor bermesin bakar.

Lebih jauh, Gesits juga dikatakan telah menggunakan 85 persen komponen yang diproduksi di dalam negeri. Adapun Nilai Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) Gesits saat ini mencapai 46.73 persen.


Terkini

news
Spesifikasi Hyundai Santa Fe

Penjualan Lesu, Pabrik EV Hyundai Akan Produksi Mobil Hybrid

Penjualan kendaraan listrik murni atau BEV tengah lesu, pabrik EV Hyundai akan mulai produksi mobil hybrid

mobil
Penjualan Suzuki Maret

Penjualan Suzuki Maret 2024 Naik, XL7 Hybrid Jadi Andalan

Penjualan Suzuki Maret 2024 naik 14 persen dibanding bulan sebelumnya berkat XL7 Hybrid yang laris manis

mobil
Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Merujuk data dari rilis resmi KFA, gaji Pratama Arhan mencapai Rp 9 miliar atau setara dengan Hyundai Ioniq 6

mobil
Spesifikasi GAC Aion Y Plus

Bocoran Spesifikasi GAC Aion Y Plus, Meluncur Tahun Ini

Dua model hadir buat konsumen Indonesia, ini spesifikasi GAC Aion Y Plus yang bakal jadi rival BYD Atto 3

mobil
Hyundai Ioniq 6 direcall

Hyundai Ioniq 6 Direcall, Ada Kesalahan Pemasangan Baut

Hyundai Ioniq 6 direcall karena adanya kesalahan pemasangan baut dan bisa menyebabkan kerusakan lebih luas

motor
Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho mulai Rp 30 jutaan saja, seperti ditemukan KatadaOTO di laman jual beli motor bekas

modifikasi
Modifikasi Toyota Hilux

Modifikasi Toyota Hilux ala Ford Ranger, Biaya Mulai Rp 12 Jutaan

Dipakaikan tambahan bodykit bergaya offroad mirip Ford Ranger Raptor, ini inspirasi modifikasi Toyota Hilux

otopedia
Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan

Hyundai Akui Kualitas Timnas U23 Setelah Kalahkan Korsel

Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 2024