Perbedaan Oli Mesin dan Gardan pada Motor Matic

Perbedaan oli mesin dan gardan pada motor matic yang patut diketahui oleh masyarakat Indonesia yang mayoritas penggunanya

Perbedaan Oli Mesin dan Gardan pada Motor Matic

TRENOTO – Perbedaan oli mesin dan gardan dipisahkan penempatannya pada motor matic. Meskipun memiliki tugas yang sama yakni melumasi, namun fungsi berbeda-beda satu sama lain sehingga membutuhkan perhatian khusus.

Secara garis besar, oli mesin berfungsi untuk membantu kinerja setiap komponen di dalamnya untuk dibuat lebih enteng. Sehingga kinerja setiap komponen di dalam ruang bakar menjadi sempurna.

Sementara oli gardan memiliki fungsi untuk melumasi komponen bergerak seperti gear dan bearing agar tidak cepat aus. Lalu pelumas juga berfungsi menjaga komponen tersebut dari kemungkinan terjadinya korosi atau karat.

Lebih jauh oli transmisi juga bermanfaat untuk meredam getaran sehingga suara pada komponen di dalamnya tetap halus.

Dilansir dari laman resmi Suzuki Indonesia, durasi penggantian oli gardan pada motor matic lebih lama dibandingkan mesin. Hal ini menyebabkan pemilik motor kerap lupa dalam melakukan penggantian.

Photo : 123rf

Letak box gardan pada motor matic cukup jauh dari ruang pembakaran membuatnya lebih tahan lama. Namun kerusakan komponen pada umumnya terjadi karena memiliki potensi kemasukan debu atau air dari selang CVT.

Oli gardan sudah tidak bisa berfungsi lagi, maka tingkat kekentalannya akan menurun. Selain itu warna oli juga akan berubah menjadi coklat susu karena debu dan kotoran yang masuk. 

Apabila oli kotor maka proses penggantian dilakukan meliputi kuras total. Sehingga seluruh komponen benar-benar bersih dari debu, air, bahkan kotoran seperti lumpur.

Nantinya setelah diganti dengan oli baru, kinerjanya akan membaik seperti semula. 

Waktu penggantian oli gardan yang tepat untuk motor adalah 8.000 km atau rata-rata pemakaian normal selama 3 bulan. Jarak tempuh tersebut juga sama dalam penggantian oli pada mobil matic.

Photo : 123rf

Apabila pemilik motor selalu tepat waktu dalam melakukan penggantian oli gardan, maka dipastikan kondisi kendaraan akan tetao prima. Sebaliknya, jika terlupa maka efek-efek negatifnya akan hadir dan biasanya mengganggu kenyamanan berkendara.

Lebih lanjut bukan hanya mengeluarkan bunyi-bunyian, namun terkadang muncul getaran berlebih pada kendaraan. Kondisi paling parah dari hal ini adalah macetnya komponen di dalam CVT.

Oleh karena itu, konsultasikan tata cara perawatan kendaraaan khususnya motor matic pada ahlinya.


Terkini

mobil
Fasilitas untuk kendaraan listrik

Chery Tidak Paksa Diler Siapkan Fasilitas untuk Kendaraan Listrik

Chery tidak paksa diler siapkan fasilitas untuk kendaraan listrik karena pasarnya belum terlalu besar

news
Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Meski terjadi perlambatan, IEA prediksi penjualan mobil listrik global bisa tembus 17 juta unit tahun ini

mobil
Chery pertahankan harga jual kembali

Begini Cara Chery Pertahankan Harga Jual Kembali Kendaraannya

Chery pertahankan harga jual kembali kendaraannya dengan beragam cara agar masyarakat tidak merasa rugi

mobil
Chery buka diler

Chery Buka Diler Pertamanya di Karawang

Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil

news
14 Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

14 Alamat Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

Tidak dipungut biaya atas kebijakan Kementerian ESDM, ini 14 bengkel yang layani konversi motor listrik gratis

news
Indonesia Diecast Expo 2024

Indonesia Diecast Expo 2024 Bakal Makin Ramai

Indonesia Diecast Expo 2024 bakal digelar di ICE BSD pada 26-27 Oktober dengan melibatkan lebih banyak brand

motor
Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Kembaran Yamaha Aerox 155 di Malaysia baru saja mengalami penyegaraan, membuat motor tersebut semakin sporti

mobil
Mobil Listrik Toyota

2 Mobil Listrik Toyota Meluncur, Saudara Baru bZ4X

Menghadapi panasnya persaingan di pasar China, 2 model mobil listrik Toyota meluncur di Beijing Auto Show