Piaggio Resmikan Pabrik Senilai Rp300 Miliar di Indonesia

Setelah satu tahun groundbreaking, Piaggio resmikan pabrik pertamanya di Indonesia yang menelan biaya Rp300 miliar

Piaggio Resmikan Pabrik Senilai Rp300 Miliar di Indonesia

TRENOTO – PT Piaggio Indonesia akhirnya merampungkan pabrik pertamanya di Indonesia dan menjadi ketiga di Asia Pasifik setelah Vietnam dan Tiongkok. Piaggio resmikan pabrik yang menelan investasi senilai Rp300 miliar di Tanah Air.

Bertempat di Kawasan Industri Jababeka, Cikarang, Jawa Barat pabrik Piaggio di Indonesia resmi mulai beroperasi. Hal ini mempertegas komitmen Piaggio untuk menggarap pasar otomotif Tanah Air dan Asia.

Langkah pertamanya adalah merakit langsung Vespa LX series. Pabrik seluas 6 hektar ke depannya diharapkan bisa merakit model lain dan melakukan ekspor kendaraan.

Photo : Istimewa

“Pembukaan ini merupakan sebuah pernyataan dan acara penting bagi grup. Fasilitas manufaktur Piaggio telah memenuhi standarisasi Pabrik Global Piaggio yang diterapkan di seluruh dunia,” ucap Michele Colaninno, Chief Executive of Product and Global Strategy Piaggio Grop.

Piaggio Group sendiri telah eksis di Indonesia selama lebih dari 10 tahun. Dengan diresmikannya pabrik di Cikarang, harapannya penjualannya bisa semakin kuat.

Baca juga : Piaggio Indonesia Resmi Bangun Pabrik di Indonesia

“Kami sangat berterima kasih atas dukungan penuh dari Pemerintah Indonesia dan jajaran kementrian terkait, khususnya Kementrian Perindustrian. Kami optimis pabrik baru Piaggio Group di Indonesia akan terus berkontribusi menyediakan solusi mobilitas premium Italia seraya memberikan pengalaman gaya hidup yang unik,” kata Marco Noto La Diega, Country Hhead PT Piaggio Indonesia dalam sambutannya.

Lebih lanjut dikatakan bahwa pabrik baru Piaggio di Tanah Air menelan biaya sebesar 20 juta dolar atau senilai Rp313 miliar. Ke depannya Pemerintah melalui Kementrian Perindustrian akan membantu Piaggio Indonesia untuk bisa sukses di Tanah Air.

Photo : Istimewa

“Fasilitas Piaggio Group di Indonesia merupakan hal yang sudah ditunggu-tunggu masyarakat. Saya Pembangunan pabrik ini sangat cepat karena satu tahun sudah bisa selesai,” kata Agus di sela-sela peresmian pabrik (23/11).

Lebih lanjut dikatakan bahwa Piaggio merupakan grup perusahaan unik. Piaggio dikatakan memproduksi kendaraan dengan hati sehingga menjadi salah satu karakteristik kendaraannya.

PT Piagio Indonesia merupakan pemegang brand ikonik asal Italia yakni Piaggio, Vespa, Aprilia dan Moto Guzzi. Piaggio Indonesia hadir di Tanah Air sejak 2011 dan menawarkan produk-produk unggulannya.


Terkini

otopedia
Syarat penggunaan pelat dinas TNI

Ini Syarat Penggunaan Pelat Dinas TNI, Tak Bisa Sembarangan

Syarat penggunaan pelat dinas TNI ternyata cukup rumit sehingga tidak sembarangan orang bisa memakainya

news
8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024

8.725 Mobil Langgar Ganjil Genap Saat Mudik Lebaran 2024

Kepolisian sebut ada 8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024 dan akan diproses secara hukum

news
5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

Masyarakat Ibu Kota bisa mendatangi SIM Keliling Jakarta guna memanfaatkan dispensasi dari Polda Metro Jaya

news
Ganjil genap 19 April 2024

Ganjil Genap Jakarta 19 April 2024, Diawasi Kamera ETLE

Ganjil genap Jakarta 19 April 2024 digelar dengan pengawasan ketat dari kamera ETLE di sejumlah lokasi

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung

Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Masih Ada Dispensasi

Menjelang akhir pekan manfaatkan fasilitas SIM keliling Bandung di dua tempat, masih berlaku dispensasi

mobil
Daihatsu Santai Hadapi Melemahnya Nilai Tukar Rupiah

Daihatsu Santai Hadapi Melemahnya Nilai Tukar Rupiah

Harga mobil masih stabil, Daihatsu santai hadapi melemahnya nilai tukar rupiah yang sentuh Rp 16.000 bulan ini

news
Truk meluncur tanpa pengemudi

Truk Meluncur Tanpa Pengemudi di Tol Kalikangkung

Sebuah truk meluncur tanpa pengemudi di tol Kalikangkung karena pengemudi lupa mengaktifikan rem parkir

mobil
Toyota Optimistis Pemerintah Bisa Kendalikan Nilai Tukar Rupiah

Toyota Optimistis Pemerintah Bisa Kendalikan Nilai Tukar Rupiah

Toyota percaya diri Presiden Jokowi bersama jajarannya mampu menjaga nilai tukar rupiah terhadap dolar