Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Dimulai, Catat Rutenya

Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI akan dimulai sosialisasinya pada Senin, 04 Juli 2022 untuk mengurai kemacetan

Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Dimulai, Catat Rutenya

TRENOTO – Polda Metro Jaya mulai melakukan rekayasa lalu lintas di Bundaran HI (Hotel Indonesia) mulai hari ini (04/07). Adapun kebijakan dilakukan guna mengurangi kepadatan di wilayah tersebut.

Disitat dari laman ntmc, sekarang statusnya masih uji coba. Adapun waktu pelaksanaannya sendiri dimulai pada sore hari.

"Uji coba sosialisasi rekayasa arus lalu lintas di Bundaran Hotel Indonesia, Senin 04 juli 2022 mulai pukul 16.00 wib sampai 21.00 wib,” tulis akun media sosial @tmcpoldametro.

Disebutkan bahwa sebelumnya Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengatakan, rekayasa lalu lintas dilakukan untuk mengurangi kepadatan dan konflik lalu lintas di Bundaran HI.

Dishub Provinsi DKI Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas di kawasan Bundaran HI, Jalan M.H Thamrin, Kota Administrasi Jakarta Pusat.

Photo : 123rf

Adapun uji coba tersebut akan dilakukan mulai 4 – 10 Juli 2022. Sementara pelaksanaannya pada pukul 16.00 – 21.00 WIB.

Oleh karena itu, diimbau para pengguna jalan untuk mematuhi pengalihan arus dan menyesuaikan pengaturan lalu lintas. Lalu juga disarankan mengutamakan keselamatan di jalan.

Berikut rute rekayasa lalu lintas di Bundaran HI selama sepekan ke depan

1. Pengalihan lalu lintas dari arah Selatan ke Timur dilakukan secara terbatas dengan prioritas untuk Bus Transjakarta dan rombongan VVIP

2. Pengalihan lalu lintas dari arah Timur ke utara

3. Lalu lintas dari Selatan yang akan menuju ke Timur dialihkan melalui Jalan M.H. Thamrin – putar balik di Bundaran Patung Kuda atau di depan Kementerian Perhubungan

4. Lalu Lintas dari Timur yang akan menuju ke Barat/Utara dialihkan belok kiri melalui Jalan Jenderal Sudirman – putar balik di Landmark Kolong Sudirman – Jalan Galunggung – belok kiri ke Kupingan BNI – Jalan Jenderal Sudirman – dan seterusnya.

Photo : NTMC Polri

Kawasan Bundaran HI selama ini dikenal cukup padat dan kerap terjadi kemacetan panjang. Terlebih belakangan tengah dilakukan pembangunan jalur MRT (Mass Rapid Transit) Jakarta.

Sehingga jalur tersebut kerap terjadi kemacetan panjang. Meskipun pada wilayah Bundaran HI merupakan jalur pemberlakuan ganjil – genap, namun hal tersebut masih belum bisa menyelesaikan masalah.


Terkini

news
Spesifikasi Hyundai Santa Fe

Penjualan Lesu, Pabrik EV Hyundai Akan Produksi Mobil Hybrid

Penjualan kendaraan listrik murni atau BEV tengah lesu, pabrik EV Hyundai akan mulai produksi mobil hybrid

mobil
Penjualan Suzuki Maret

Penjualan Suzuki Maret 2024 Naik, XL7 Hybrid Jadi Andalan

Penjualan Suzuki Maret 2024 naik 14 persen dibanding bulan sebelumnya berkat XL7 Hybrid yang laris manis

mobil
Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Bawa Timnas ke Semifinal, Gaji Pratama Arhan Setara 7 Ioniq 6

Merujuk data dari rilis resmi KFA, gaji Pratama Arhan mencapai Rp 9 miliar atau setara dengan Hyundai Ioniq 6

mobil
Spesifikasi GAC Aion Y Plus

Bocoran Spesifikasi GAC Aion Y Plus, Meluncur Tahun Ini

Dua model hadir buat konsumen Indonesia, ini spesifikasi GAC Aion Y Plus yang bakal jadi rival BYD Atto 3

mobil
Hyundai Ioniq 6 direcall

Hyundai Ioniq 6 Direcall, Ada Kesalahan Pemasangan Baut

Hyundai Ioniq 6 direcall karena adanya kesalahan pemasangan baut dan bisa menyebabkan kerusakan lebih luas

motor
Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho Usai Bawa Timnas Kalahkan Korea Selatan

Harga Vespa Rizky Ridho mulai Rp 30 jutaan saja, seperti ditemukan KatadaOTO di laman jual beli motor bekas

modifikasi
Modifikasi Toyota Hilux

Modifikasi Toyota Hilux ala Ford Ranger, Biaya Mulai Rp 12 Jutaan

Dipakaikan tambahan bodykit bergaya offroad mirip Ford Ranger Raptor, ini inspirasi modifikasi Toyota Hilux

otopedia
Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan

Hyundai Akui Kualitas Timnas U23 Setelah Kalahkan Korsel

Hyundai akui kualitas timnas U23 setelah kalahkan Korea Selatan di perempat final Piala Asia U23 2024