Rotasi Ban Ternyata Penting Dilakukan, Ini Alasannya

Rotasi ban menjadi salah satu perawatan yang harus dilakukan pemilik kendaraan agar komponen berumur panjang

Rotasi Ban Ternyata Penting Dilakukan, Ini Alasannya

Biasanya, ban mobil depan lebih cepat aus dibandingkan bagian belakang, karena lebih banyak digunakan untuk pengereman sehingga banyak terjadi gesekan.

Ban yang tidak dirotasi ketika aus, akan memiliki usia pemakaiannya lebih pendek. Merotasi ban berfungsi untuk menambah usia pemakaian ban menjadi lebih panjang.

Tujuan lain dari merotasi ban yaitu mengetahui tekanan ban dan kerusakan yang terjadi.

Photo : Suzuki Indonesia

Waktu Rotasi Ban 

Meski digunakan secara bersamaan, tingkat keausan ban tidak dijamin merata. Tingkat keausan pada mobil tergantung dengan cara mengemudi, beban kendaraan, serta kondisi kaki-kaki. Semakin berat beban yang dibawa, maka tingkat keausannya semakin cepat.

Rotasi ban dilakukan ketika tingkat keausan sudah terlihat. Waktu normal untuk merotasi ban ketika penggunaan ialah 6 bulan atau disesuaikan dengan kondisi ban.

Teknik ini dapat dilakukan pengendara ketika mobil menyentuh jarak 10.000 km untuk kecepatan normal.

Namun, untuk mobil yang digunakan dengan kecepatan tinggi sebaiknya melakukan rotasi ketika mencapai jarak 5.000 km.

Mobil yang dipakai dengan kecepatan tinggi, membuat tingkat keausan ban lebih cepat. Merotasi ban juga dapat dilakukan bersamaan dengan servis berkala.

Cara Melakukan Rotasi Ban

Rotasi ban mobil yang benar bisa dilakukan dengan 2 teknik, yaitu searah maupun menyilang. Tak hanya 4 ban, ban cadangan dengan ukuran yang sama juga bisa dilibatkan.

Merotasi ban dengan teknik searah merupakan cara paling mudah. Caranya, ban belakang sebelah kanan dirotasi dengan ban depan sebelah kanan, atau sebaliknya.

Sedangkan untuk ban belakang sebelah kiri akan dirotasi dengan bagian depan sebelah kiri, begitupun sebaliknya.

Teknik kedua yaitu teknik menyilang. Teknik ini banyak digunakan untuk merotasi jenis penggerak depan (Front Wheel Drive) maupun belakang (Rear Wheel Drive).


Terkini

news
Jadwal SIM Keliling Jakarta Sebelum Akhir Pekan, Ada di 5 Lokasi

Jadwal SIM Keliling Jakarta Sebelum Akhir Pekan, Ada di 5 Lokasi

Meski sudah mau akhir pekan, SIM Keliling Jakarta tetap melayani masyarakat Ibu Kota dari lima tempat berbeda

mobil
Fasilitas untuk kendaraan listrik

Chery Tidak Paksa Diler Siapkan Fasilitas untuk Kendaraan Listrik

Chery tidak paksa diler siapkan fasilitas untuk kendaraan listrik karena pasarnya belum terlalu besar

news
Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Meski terjadi perlambatan, IEA prediksi penjualan mobil listrik global bisa tembus 17 juta unit tahun ini

mobil
Chery pertahankan harga jual kembali

Begini Cara Chery Pertahankan Harga Jual Kembali Kendaraannya

Chery pertahankan harga jual kembali kendaraannya dengan beragam cara agar masyarakat tidak merasa rugi

mobil
Chery buka diler

Chery Buka Diler Pertamanya di Karawang

Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil

news
14 Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

14 Alamat Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

Tidak dipungut biaya atas kebijakan Kementerian ESDM, ini 14 bengkel yang layani konversi motor listrik gratis

news
Indonesia Diecast Expo 2024

Indonesia Diecast Expo 2024 Bakal Makin Ramai

Indonesia Diecast Expo 2024 bakal digelar di ICE BSD pada 26-27 Oktober dengan melibatkan lebih banyak brand

motor
Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Kembaran Yamaha Aerox 155 di Malaysia baru saja mengalami penyegaraan, membuat motor tersebut semakin sporti