Sistem Buka Tutup Rest Area Saat Mudik Lebaran Akan Diterapkan

Sebagai langkah antisipasi lonjakan pemudik, sitem buka tutup rest area saat mudik Lebaran akan diterapkan Jasa Marga

Sistem Buka Tutup Rest Area Saat Mudik Lebaran Akan Diterapkan

TRENOTO – Sebagai langkah antisipasi lonjakan pemudik di tengah pandemi Covid-19, Jasa Marga akan menerapkan sejumlah kegiatan, salah satunya sistem buka tutup rest area saat mudik Lebaran

Hal ini dilakukan mengingat Tempat Istirahat dan Pelayan (TIP) atau rest area berpotensi menjadi tempat berkumpul saat arus mudik dan balik tahun ini.

"Kami akan memberlakukan buka tutup, jika terjadi kepadatan di suatu rest area maka kami akan tutup. Kami mohon pengertian pengguna jalan tol untuk mematuhi arahan petugas," ujar Dwimawan Heru selaku Corporate Communication & Community Development Group Head Jasa Marga di Jakarta. 

Tak hanya itu, Heru mengimbau kepada seluruh masyarakat yang melakukan perjalanan dengan mobil pribadi dan menggunakan jalan tol agar membatasi penggunaan rest area.

"Nanti, untuk supaya kita bersama-sama bisa menggunakan fasilitas rest area ini di tengah tingkat volume lalu lintas tol yang cukup tinggi, kami berharap pengguna jalan tol bisa membatasi penggunaan rest area," katanya.

Heru juga memberikan saran untuk melakukan  pembelian atau pemesanan makanan di rest area dengan menggunakan sistem take away atau tidak makan di tempat. 

Selain itu Jasa Marga juga mengimbau pemudik yang menggunakan jalan tol diwajibkan untuk tetap menjalankan protokol kesehatan selama menggunakan rest area, mengingat situasi pandemi Covid-19 yang masih terjadi.

Photo : Jasa Marga

Terkait kesiapan rest area saat arus mudik dan balik Lebaran tahun ini, Jasa Marga akan menyiagakan dan menambah petugas-petugas baik itu petugas keamanan maupun kebersihan serta juga meningkatkan beberapa pelayanan di rest area, seperti toilet dan lokasi yang berpontesi terjadi kepadatan. 

Khusus rest area tipe B, Jasa Marga juga akan melakukan penambahan BBM modular sehingga pemudik lebih nyaman ketika melakukan perjalanan.

Sebelumnya Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono meminta kepada para Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) untuk menyediakan fasilitas toilet sementara atau temporary toilet sebanyak mungkin di Tempat Istirahat dan Pelayanan atau rest area.

Menurut Menteri PUPR, masyarakat pada Lebaran tahun ini akan antusias melakukan mudik, mengingat sudah dua tahun mereka tidak mudik akibat pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, Kementerian PUPR memberikan perhatian untuk peningkatan pelayanan pengguna jalan tol di rest area dengan meningkatkan berbagai fasilitas pelayanan, di antaranya UMKM, toilet bersih, penyediaan prasarana dan sarana bagi disabilitas, fasilitas ibadah, penataan taman.


Terkini

otopedia
Syarat penggunaan pelat dinas TNI

Ini Syarat Penggunaan Pelat Dinas TNI, Tak Bisa Sembarangan

Syarat penggunaan pelat dinas TNI ternyata cukup rumit sehingga tidak sembarangan orang bisa memakainya

news
8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024

8.725 Mobil Langgar Ganjil Genap Saat Mudik Lebaran 2024

Kepolisian sebut ada 8.725 mobil langgar ganjil genap saat libur Lebaran 2024 dan akan diproses secara hukum

news
5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

5 Lokasi SIM Keliling Jakarta 19 April, Masih Ada Dispensasi

Masyarakat Ibu Kota bisa mendatangi SIM Keliling Jakarta guna memanfaatkan dispensasi dari Polda Metro Jaya

news
Ganjil genap 19 April 2024

Ganjil Genap Jakarta 19 April 2024, Diawasi Kamera ETLE

Ganjil genap Jakarta 19 April 2024 digelar dengan pengawasan ketat dari kamera ETLE di sejumlah lokasi

news
Jadwal dan Lokasi SIM Keliling Bandung

Cek 2 Lokasi SIM Keliling Bandung Hari Ini, Masih Ada Dispensasi

Menjelang akhir pekan manfaatkan fasilitas SIM keliling Bandung di dua tempat, masih berlaku dispensasi

mobil
Daihatsu Santai Hadapi Melemahnya Nilai Tukar Rupiah

Daihatsu Santai Hadapi Melemahnya Nilai Tukar Rupiah

Harga mobil masih stabil, Daihatsu santai hadapi melemahnya nilai tukar rupiah yang sentuh Rp 16.000 bulan ini

news
Truk meluncur tanpa pengemudi

Truk Meluncur Tanpa Pengemudi di Tol Kalikangkung

Sebuah truk meluncur tanpa pengemudi di tol Kalikangkung karena pengemudi lupa mengaktifikan rem parkir

mobil
Toyota Optimistis Pemerintah Bisa Kendalikan Nilai Tukar Rupiah

Toyota Optimistis Pemerintah Bisa Kendalikan Nilai Tukar Rupiah

Toyota percaya diri Presiden Jokowi bersama jajarannya mampu menjaga nilai tukar rupiah terhadap dolar