Bagnaia Menang Lagi, Quartararo Kelima di MotoGP San Marino 2022

Francesco Bagnaia menang lagi untuk keempat kalinya di MotoGP 2022 setelah mengalahkan Enea Bastianini

Bagnaia Menang Lagi, Quartararo Kelima di MotoGP San Marino 2022

TRENOTO – Francesco Bagnaia menang lagi untuk keempat kalinya secara berturut-turut dalam satu musim MotoGP 2022. Pembalap asal Italia tersebut mengalahkan calon rekan satu timnya di Ducati pada tahun depan yakni Enea Bastianini.

Posisi ketiga dihuni Maverick Vinales yang sempat membayangi Bagnaia di pertengahan lomba. Urutan keempat ditempati Luca Marini dan diikuti Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro.

Jalannya lomba MotoGP San Marino 2022

Memulai balapan dari posisi terdepan Jack Miller sebenarnya sudah melakukan start dengan sempurna. Namun pembalap asal Australia tersebut harus terjatuh pada sektor 1 sehingga posisinya diambil alih Bastianini dan Bagnaia.

Photo : Twitter

Bagnaia akhirnya berada pada barisan terdepan setelah beberapa lap dan terus memimpin. Lalu persaingan tempat kedua dan ketiga menyuguhkan pertarungan seru dan menegangkan.

Seperti Vinales yang tampil menekan Bagnaia pada pertengahan lomba. Motor Aprilia RS GP miliknya nampak buas mengejar Ducati Desmosedici di depannya.

Namun sayangnya apa yang dilakukan Vinales tidak memberikan hasil setelah beberapa putaran. Bahkan mantan pembalap Yamaha tersebut justru membuat kesalahan berkali-kali.

Kesalahan dari penunggang Aprilia tersebut akhirnya dimanfaatkan oleh Bastianini untuk mengambil alih posisi kedua. Ia juga terus memburu pembalap terdepan yakni Bagnaia.

Baca juga : Marquez Turun Gunung, Mulai Kebut-kebutan Lagi

Perlahan tapi pasti Bastianini hanya butuh dua lap untuk menekan Bagnaia saat balapan tersisa 11 lap. Kedua pembalap asal Italia tersebut berjibaku untuk memperebutkan posisi terdepan.

Sementara itu, Quartararo yang memulai balapan dari posisi delapan tidak bisa berbuat banyak di tempat kelima. Ia tidak bisa mendekati empat rider di depannya.

Barulah saat lomba menyisakan lima lap lagi, pembalap andalan Yamaha tersebut mulai bisa mendekat. Namun hal tersebut disinyalir karena Marini yang mulai kedodoran menempel para pembalap di depannya.

Namun pada akhir lomba Marini tetap berada di urutan keempat dan Quartararo kelima. Sementara pertarungan sengit tetap berlangsung hingga bendera finish dikibarkan oleh Bagnaia dan Bastianini.

Photo : Twitter

Meskipun sempat melebar pada lap terakhir, namun rider tim Gresini Racing tetap memberikan perlawanan hingga akhir lomba. Dengan kemenangannya kali ini, Bagnaia berhasil memangkas jarak selisih dari Quartararo menjadi 30 poin.

Hasil Lomba MotoGP San Marino 2022

  1. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo
  2. Enea Bastianini Gresini Racing Ducati
  3. Maverick Vinales Aprilia Racing
  4. Luca Marini Mooney VR46 Racing
  5. Fabio Quartararo Monster Energy Yamaha
  6. Aleix Espargaro Aprilia Factory
  7. Alex Rins Suzuki Ecstar
  8. Brad Binder Red Bull KTM
  9. Jorge Martin Pramac Ducati
  10. Alex Marquez LCR Honda
  11. Miguel Oliveira Red Bull KTM
  12. Andrea Dovizioso WitU RNF Yamaha
  13. Raul Fernandez KTM Tech3
  14. Stefan Bradl Repsol Honda
  15. Takaaki Nakagami LCR Honda
  16. Dayyrn Binder WitU RNF Yamaha

Terkini

mobil
Fasilitas untuk kendaraan listrik

Chery Tidak Paksa Diler Siapkan Fasilitas untuk Kendaraan Listrik

Chery tidak paksa diler siapkan fasilitas untuk kendaraan listrik karena pasarnya belum terlalu besar

news
Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Penjualan Mobil Listrik Global Diproyeksi 17 Juta Unit di 2024

Meski terjadi perlambatan, IEA prediksi penjualan mobil listrik global bisa tembus 17 juta unit tahun ini

mobil
Chery pertahankan harga jual kembali

Begini Cara Chery Pertahankan Harga Jual Kembali Kendaraannya

Chery pertahankan harga jual kembali kendaraannya dengan beragam cara agar masyarakat tidak merasa rugi

mobil
Chery buka diler

Chery Buka Diler Pertamanya di Karawang

Chery buka diler pertamanya di Karawang dengan fasilitas 3S agar pelanggan mudah membeli dan merawat mobil

news
14 Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

14 Alamat Bengkel yang Layani Konversi Motor Listrik Gratis

Tidak dipungut biaya atas kebijakan Kementerian ESDM, ini 14 bengkel yang layani konversi motor listrik gratis

news
Indonesia Diecast Expo 2024

Indonesia Diecast Expo 2024 Bakal Makin Ramai

Indonesia Diecast Expo 2024 bakal digelar di ICE BSD pada 26-27 Oktober dengan melibatkan lebih banyak brand

motor
Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Yamaha Aerox 155 Dapat Pilihan Warna Baru, Siap Diajak Nongkrong

Kembaran Yamaha Aerox 155 di Malaysia baru saja mengalami penyegaraan, membuat motor tersebut semakin sporti

mobil
Mobil Listrik Toyota

2 Mobil Listrik Toyota Meluncur, Saudara Baru bZ4X

Menghadapi panasnya persaingan di pasar China, 2 model mobil listrik Toyota meluncur di Beijing Auto Show