Perjudian Bezzecchi di MotoGP Belanda 2022 Berhasil

Perjudian Bezzecchi di MotoGP Belanda 2022 yang berhasil membawanya naik podium pertamanya di kelas para raja

Perjudian Bezzecchi di MotoGP Belanda 2022 Berhasil

TRENOTO – Marco Bezzecchi sukses meraih podium pertamanya di ajang MotoGP. Anak didik Valentino Rossi tersebut mengaku melakukan perjudian di MotoGP Belanda 2022 memberikan hasil positif.

Balapan di sirkuit Assen akhir pekan kemarin terdapat berbagai cerita menarik. Setidaknya dua pembalap berhasil meraih podium pertamanya pada musim 2022.

Bahkan salah satunya yakni Bezzecchi meraih podium pertama sebagai rookie di MotoGP. Pembalap tim Mooney VR46 Racing ini juga mendapat keuntungan dari insiden Fabio Quartararo dan Aleix Espargaro.

Bezzecchi yang memulai balapan dari posisi keempat, sempat melorot ke urutan kelima. Namun atas kejadian dua pembalap di depannya, ia berhasil merangsek naik dan menyisihkan Jorge Martin dan Jack Miller.

Photo : @vr46racingteam

Untuk diketahui rekan satu tim Luca Marini tersebut merupakan satu-satunya pembalap menggunakan ban belakang kompon soft atau lembut. Strategi ini merupakan perjudian karena rider lainnya menggunakan kompon medium.

“Saya tidak tahu apa yang akan terjadi dengan ban belakang soft. Saya mempersiapkan balapan dengan ban medium tapi tidak maksimal, namun menggunakan soft hanya maksimal enam lap,” tutur Bezzecchi usai balapan.

Ia mengakui kebingungan menentukan pilihan kompon ban tepat. Pilihan akhirnya jatuh pada soft dan merupakan hasil saran dari Matteo Flamigni sebagai Kepala Kru tim Mooney VR46 Racing.

Ketika melihat dua pembalap di depannya tumbang dan Francesco Bagnaia berada paling depan, Bezzecchi berusaha menjaga jarak. Ia juga berusaha meninggalkan pembalap di belakangnya alih-alih menyelamatkan posisi.

Seri lanjutan MotoGP Belanda 2022 sendiri sempat diwarnai oleh turunnya hujan di pertengahan lomba. Hal ini sontak menurunkan tensi balapan karena harus mengatur ulang strategi.

Berkaca dari seniornya yakni Bagnaia yang memimpin balapan. Bezzecchi merasa semakin yakin dirinya bisa membawa pulang hasil podium pertamanya.

Photo : @vr46racingteam

“Saya senang ketika hujan turun dan melihat Pecco (Bagnaia) tidak mengurangi kecepatan. Saya sadar bahwa ini kesempatan untuk membawa pulang podium dan saya tancap gas lagi,” ungkapnya.

Bernaung di tim milik Rossi, hasil podium di MotoGP Belanda 2022 dipersembahkan untuk mentor sekaligus bos-nya.

“Valentino dan Akademi telah melakukan pekerjaan yang luar biasa. Tanpa Vale, saya tidak akan bisa berada di kejuaraan dunia ini, dia mengajak saya sejak berumur 14 tahun,” ucap rider berambut kriting tersebut.


Terkini

mobil
Bocoran Spesifikasi Citroen C3 Aircross

Bocoran Spesifikasi Citroen C3 Aircross, Meluncur Pekan Depan

SUV (Sport Utility Vehicle) tujuh penumpang Citroen C3 Aircross siap tantang Toyota Rush dan Daihatsu Terios

news
Abaikan Surat Tilang Ganjil Genap Lebaran 2024 STNK Bisa Diblokir

STNK Diblokir Jika Abaikan Surat Tilang Ganjil Genap Lebaran 2024

Kepolisian meminta para pemudik yang melanggar ganjil genap Lebaran 2024 agar tidak mengabaikan surat tilang

news
Kejaksaan Agung Sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire Harvey Moeis

Kejaksaan Agung Sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire Harvey Moeis

Kejaksaan Agung sita Lexus RX300 dan Toyota Vellfire milik Harvey Moeis untuk dijadikan barang bukti

mobil
Suzuki Ignis bekas

3 Pilihan Suzuki Ignis Bekas, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

Suzuki Ignis bekas kini ditawarkan dengan harga terjangkau hanya Rp 100 jutaan dengan beragam kondisi

mobil
Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Harga Rp 800 Jutaan

Jeep Rubicon Mario Dandy Resmi Dilelang, Mulai Rp 800 Jutaan

Kejari Jaksel resmi melelang Jeep Rubicon Mario Dandy, kabar tersebut dibagikan di akun Instagram mereka

news
3 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaaan di April 2024, Ada Diskon

2 Daerah Gelar Pemutihan Pajak Kendaraan di April, Ada Jawa Barat

Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang memberikan pemutihan pajak kendaraan untuk meringankan beban

news
GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Perakitan Kedua di Asia Tenggara

GAC Aion Pilih Indonesia jadi Basis Produksi Kedua

Resmi hadirkan dua model tahun ini, GAC Aion pilih Indonesia jadi basis perakitan kedua di Asia Tenggara

otosport
Jorge Martin Sebut Bagnaia Kandidat Kuat Juara Dunia MotoGP 2024

Jorge Martin Lempar Beban ke Bagnaia

Jorge Martin menilai kalau Francesco Bagnai lawan kuat dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024