Rute Konvoi Jokowi dan Pebalap MotoGP Mandalika di Jakarta

Konvoi Jokowi dan pebalap MotoGP akan mendapat pengalaman ekstra ketat dari pihak kepolisian dan kerja sama TNI serta Paspampres

Rute Konvoi Jokowi dan Pebalap MotoGP Mandalika di Jakarta

TRENOTO – Presiden Joko Widodo akan menyambut para pebalap MotoGP di Jakarta pada 16 Maret 2022. Tidak hanya itu, mereka akan melakukan konvoi mengitari kota Jakarta dengan maksud meramaikan ajang MotoGP Mandalika 2022.

Konvoi Jokowi dan pebalap MotoGP beberapa hari mendatang, telah dipersiapkan dengan matang oleh pihak kepolisian. Setidaknya akan ada pengamanan sekelas presiden dalam rombongan tersebut.

Adapun akan ada 20 pebalap MotoGP yang akan bergabung dengan kegiatan konvoi tersebut di atas. Bisa dipastikan akan ada rekayasa jalan agar tidak menimbulkan kemacetan sekaligus menjamin keamanan peserta.

“Prinsipnya, kepolisian khususnya Polda Metro Jaya akan mengamankan secara maksimal,” kata Kombes Pol Endra Zulpan, Kabid Humas Polda Metro Jaya seperti dikutip Antara.

Rute Konvoi Jokowi dan Pebalap MotoGP Mandalika 2022

Dikarena jumlah peserta konvoi cukup banyak, maka diperlukan banyak aparat yang mengamankan kegiatan ini. Pertanyaannya kemudian adalah rute dari rombongan peserta konvoi.

“Kita belum tahu rute pastinya, jaraknya berapa, tapi pastinya pengamanan akan maksimal. Kehadiran presiden ada protapnya, kita akan kerjasama dengan unsur TNI dan Paspampres, pengamanan jalur lain akan kita handle,” tuturnya kemudian.

Di lain pihak, dalam situs resmi MotoGP disebutkan bahwa Jokowi dan Pebalap MotoGP akan memulai parade dari Istana Negara dan kembali ke sana.

Photo : Antara

Parade konvoi ini sendiri akan dibuat menjadi unik sehingga akan menarik perhatian banyak orang. Nantinya banyak pihak yang akan meliput dan menceritakan kepada khalayak yang lebih luas.

“Presiden Jokowi akan menyambut para pebalap di Istana, termasuk beberapa pebalap lokal kebanggaan Indonesia. Presiden akan bergabung dalam parade dan riding bareng bersama mereka (pebalap MotoGP),” tulis laman resmi MotoGP.

List pebalap MotoGP yang ikut konvoi

  • Marc Marquez (Repsol Honda Team)
  • Pol Espargaró (Repsol Honda Team)
  • Joan Mir (Team Suzuki Ecstar)
  • Alex Rins (Team Suzuki Ecstar)
  • Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)
  • Jack Miller (Ducati Lenovo Team)
  • Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP™)
  • Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP™)
  • Johann Zarco (Pramac Racing)
  • Jorge Martin (Pramac Racing)
  • Alex Marquez (LCR Honda Castrol)
  • Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu)
  • Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team)
  • Darryn Binder (WithU Yamaha RNF MotoGP™ Team)
  • Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team)
  • Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team)
  • Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team)
  • Gabriel Rodrigo (Pertamina Mandalika SAG Team)
  • Mario Aji (Honda Team Asia)
  • Veda Ega Pratama (Idemitsu Asia Talent Cup)

Terkini

news
Ramai Dihujat, Rute Silaturahride Tak Jadi Lewat JLNT Casablanca

Ramai Dihujat, Rute Silaturahride Tak Jadi Lewat JLNT Casablanca

Dishub DKI Jakarta mengubah rute acara Silaturahride bersama Pramono dan tidak melewati JLNT Casablanca

mobil
Mobil terbang

Xpeng Ungkap Tantangan Dalam Membawa Mobil Terbang ke Pasar

Xpeng mengungkap bahwa membawa mobil terbang ke pasar tidak mudah karena belum ada regulasi yang mengaturnya

mobil
10 Merek Mobil Terlaris di RI Maret 2025, Denza Salip Wuling

10 Merek Mobil Terlaris di RI Maret 2025, Denza Salip Wuling

Pendatang baru asal China, Denza masuk peringkat 10 besar merek mobil terlaris di Indonesia pada Maret 2025

mobil
First Drive Chery Tiggo 8 CSH

Chery Waspada Hadapi Dampak Tarif Impor AS di Indonesia Bulan Ini

Disebut bakal berdampak pada berbagai industri termasuk otomotif, Chery terus waspada imbas tarif impor di RI

mobil
Kabar Kedatangan Nissan X-Trail e-Power Menguat, Segera Dijual

Kabar Kedatangan Nissan X-Trail e-Power Menguat, Segera Dijual

Sinyal kedatangan Nissan X-Trail e-Power di pasar Indonesia semakin kuat, kabarnya mobil ini segera dijual

mobil
Xpeng X9

Toyota Alphard Jadi Inspirasi Pengembangan Xpeng X9

Toyota Alphard jadi inspirasi pengembangan Xpeng X9 yang baru diluncurkan secara global di Hong Kong

mobil
Volvo XC90

Volvo XC90 Facelift Meluncur, SUV PHEV Seharga Rp 2,75 Miliar

Versi penyegaran dari SUV Volvo XC90 resmi diluncurkan hari ini, PHEV dengan banderol Rp 2,75 miliar

mobil
Xpeng X9

Penjualan Xpeng X9 Lampaui Toyota Alphard, Selisih Ribuan Unit

Penjualan Xpeng X9 diklaim sudah melampaui Toyota Alphard dengan selisih hingga ribuan unit sepanjang 2024